11 Pemain Anggota "Dream Team" Versi Rio Ferdinand

Bek Manchester United, Rio Ferdinand
Sumber :
  • REUTERS/Dylan Martinez
VIVAbola
Rekor Buruk Mourinho di MU
- Bek veteran Manchester United, Rio Ferdinand, berkesempatan memilih 11 pemain yang pantas masuk tim fantasinya pada program acara One2Eleven di Sky Sports. Siapa saja pemain yang dipilih Ferdinand?

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Edwin Van Der Sar  di Jakarta
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

1. Edwin van der Sar (kiper)
"Saya bermain dengan sejumlah kiper terbaik. David Seaman kiper fantastis. Nigel Martyn kiper bagus, tapi saya harus memilih Edwin van der Sar. Dia tenang ketika dalam tekanan, dia tidak pernah naik. Saya pikir itu hal penting jika bermain. Dia tidak banyak bicara di ruang ganti. Dia menyatakan keinginannya hanya dengan berbicara, tidak pernah berteriak."

2. Gary Neville (bek kanan)
"Pemain muda saat ini seharusnya melihat bagaimana dia bermain. Bukan hanya dalam hal bertahan, tapi bagaimana melakukan overlap dan menyerang."


3. Ashley Cole (bek kiri)
"Saya harus lempar koin antara Patrice Evra dan Ashley Cole. Evra bermain hebat, dia bagus saat menyerang dan gemar menyerang. Cole sama. Dia bek yang bagus saat posisi satu lawan satu.

Saya ingat di Piala Dunia (1998) kami melawan Ariel Ortega dari Argentina dan dia sangat tajam. Tapi, dia tidak pernah bisa lolos dari Cole. Evra tidak akan senang dengan pilihan saya, tapi tim saya tidak bisa semuanya pemain MU."


Sol Campbell berduel dengan Carlos Tevez

4. Sol Campbell (bek tengah)
"Slaven Bilic pemain hebat. Saya belajar banyak dari dia ketika di West Ham United. Tapi, mungkin duet terbaik saya di timnas Inggris adalah Sol Campbell. Dengan pemain tertentu, Anda tidak harus susah-susah latihan. Itu yang saya suka dari Campbell. Di masa jayanya, Anda tidak akan bisa melewati Campbell."


5. Nemanja Vidic (bek tengah)
"Saat di Leeds United, Dominic Matteo pemain brilian meski sering diremehkan. John Terry pemain hebat lainnya. Tapi, saya harus memilih Vidic. Dia mungkin duet terhebat saya. Kami sepertinya tahu apa yang akan terjadi."


Cristiano Ronaldo

6. Cristiano Ronaldo (sayap kanan)
"David Beckham adalah pengumpan terbaik yang pernah bermain dengan saya. Kakinya seperti punya radar.

Tapi, saya harus pilih Ronaldo. Dia jelas dilahirkan dengan banyak talenta. Dia berlatih dengan keras. Datang pertama ke latihan, dan pulang terakhir. Jika Anda ingin membangun prototipe pemain sepakbola, pasti tidak akan jauh dari dia. Dia hanya sedikit tampan."


7. Ryan Giggs (sayap kiri)
"Sejujurnya, hanya ada satu pemain, Ryan Giggs. Dia fenomenal. Dia pemain sayap kiri yang memiliki kecepatan, teknik, dan penguasaan bola luar biasa. Dia berkembang menjadi pemain yang sangat berbeda dari pemain sayap kiri lainnya."


8. Paul Scholes (gelandang tengah)
"Ini posisi yang paling sulit dipilih. Saya harus meninggalkan Steven Gerrard dan Frank Lampard. Paul Scholes adalah pesepakbola favorit saya. Melihat dia bermain sangat indah."


Aksi Roy Keane di Turin

9. Roy Keane (gelandang tengah)
"Saya tidak bisa meninggalkan dia. Saya ingat saat latihan pertama bersama MU. Saya mendapat bola dari kiper dan mengumpan ke Gary Neville di kanan. Keane sangat marah dan mengatakan: 'Kamu mengumpan ke samping. Itu umpan yang sangat mudah. Kamu bukan di Leeds atau West Ham lagi.' Bersama dia, Anda harus berusaha melakukan sesuatu yang berbeda."


10. Wayne Rooney (striker)
"Rooney akan marah jika tidak masuk tim saya. Dia bisa melakukan segalanya. Dia bisa bermain di antara dua striker, atau striker nomor 10, dan nomor 9. Dia punya pemahaman pertandingan yang luar biasa."


Ruud van Nistelrooy

11. Ruud van Nistelrooy (striker)
"Robbie Fowler dan Michael Owen pencetak gol yang brilian. Tapi, saya harus memilih Van Nistelrooy. Dia finisher yang luar biasa. Ketika mendapat bola, dia langsung menendangnya ke gawang, menggunakan samping kaki atau tendangan voli. Jika kami menang 1-0 dan dia tidak mencetak gol, dia tidak senang." (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya