Tampil di PGK II, Madura United Bawa 2 Pemain Asing Baru

Pemain Madura United melakukan latihan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq

VIVA – Sebanyak 25 pemain diboyong Madura United guna mengarungi turnamen Piala Gubernur Kaltim II. Skuat berjuluk Laskar Sape Kerrab itu sudah bertolak dari Bandara Juanda, Surabaya, menuju Balikpapan, Kamis 22 Februari 2018, siang WIB.  

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

Terdapat dua pemain asing yang masih dalam status seleksi, yakni Sasa Kalounija dan Lamjed Chehoudi. Kedua pemain itu sudah mengikuti program latihan selama sepekan di Pamekasan.

Sasa asal Serbia berposisi sebagai pemain belakang. Sedangkan Lamjed adalah striker. Kemampuan dua pemain itu akan dilihat kembali selama PGK II.

PSS Sleman Lupakan Tren Negatif demi Jauhi Zona Degradasi

Dikatakan Manajer Madura United, Haruna Sumitro, masih ada dua pemain asing lain yang akan menyusul. Namun, mereka harus lebih dahulu didaftarkan.

“Jika proses pendaftarannya selesai bisa saja ada tambahan pemain asing ke sana. Karena semuanya kan masih trial,”ujar Haruna.

Cara PSS Sleman Benahi Tim Jelang Lawan Madura United

Untuk PGK II, Madura United kehilangan tiga pemain. Irsan Lestaluhu, Rifad Marasabessy dan penjaga gawang Satria Tama sedang ikut pemusatan latihan tim nasional Indonesia U-23 dan U-19.

Rencananya, ketiga pemain tersebut akan berangkat dan menyusul pada 25 Februari 2018. “Pemain yang dipanggil Timnas, mereka harus fokus ke program pelatih di sana," kata pelatih Madura United, Gomes de Oliviera.

"Jika sudah selesai dan masih ada kesempatan untuk membantu tim ini di Piala Gubernur, mereka harus bergabung ke sini,” imbuh juru taktik asal Brasil tersebut. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya