Kerja Sama dengan Inter, Akademi Persib Mulai Lebarkan Sayap

Akademi Persib Bandung.
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus (24-03-18)

VIVA – Akademi Persib Bandung sudah memiliki cabang di beberapa daerah di Jawa Barat. Padahal, baru diperkenalkan kepada publik di Stadion Siliwangi, Bandung, 13 Februari 2018.

Persita Vs Persib di Bali, Maung Bandung Diuntungkan?

Setelah Banjar, Cianjur, dan Majalengka, kini akademi yang menggunakan kurikulum klub Inter Milan itu hadir di Kota Cimahi. Puluhan anak dilibatkan dalam peresmian akademi Persib di Cigugur, Cimahi, Jumat 23 Maret 2018.

General Manager Diklat Persib, Yoyo S Adiredja, menjelaskan, dibukanya cabang akademi Persib itu bertujuan untuk mencari pemain muda berbakat di seluruh daerah di Jawa Barat.

Persib Bandung Waswas dengan Kehadiran Pelatih Baru Persita

"Kami punya sasaran cukup luas, bukan hanya di Bandung dengan semangatnya mencari pemain terbaik di sekitar Bandung dan Jawa Barat keseluruhan sesuai arahan para pimpinan," jelas Yoyo.

Bukan hanya itu, antusias pesepakbola muda untuk mendaftar di akademi Persib cukup tinggi. Pihaknya pun tidak bisa menampung semuanya di Bandung.

Makna Lebaran Bagi Bos Persib Bandung

"Kalau semuanya di Bandung, teman-teman daerah kesempatannya jadi agak kesulitan ketika harus menempuh jarak yang jauh, karena kemungkinan rata rata seminggu empat kali latihan jadwalnya," tuturnya.

Setelah Cimahi, Yoyo mengatakan, ada empat kota lain yang mengajukan diri untuk membuka cabang, yakni Pangandaran, Tasikmalaya, Cirebon, dan Kuningan.

"Kemungkinan dari awal pekan depan pelatih mereka mendapat bimbingan lebih dulu dari Claudio Brambilla (staf pelatih akademi Inter Milan), bagaimana metode-metode dari Inter Milan," katanya.

Pemain-pemain yang memiliki potensi, tak menutup kemungkinan direkrut Diklat Persib, serta akan mengikuti turnamen-turnamen kelompok umur.

"Ya, jadi kami pastikan yang terbaik dapat kesempatan masuk ke tim elite. Tim elite itu nanti ke depannya ada U-20, U-18, U-16, U-14 sesuai hasil keputusan kongres PSSI," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya