PT Liga Indonesia Baru Resmi Jadi Operator Liga 1

Pertemuan antara PSSI dan perwakilan 18 klub Liga 1.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Riki Ilham

VIVA.co.id - Kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia, Liga 1 tidak lama lagi akan digelar. Operator yang selama ini menjadi teka-teki akhirnya terjawab sudah.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Dalam pertemuan antara PSSI dan perwakilan 18 klub Liga 1, di Makostrad, Jakarta pada Kamis 16 Maret 2017, akhirnya terkuak siapa operator yang akan menjalankan kompetisi. Di barisan depan, duduk Berlinton Siahaan, dengan papan nama PT Liga Indonesia Baru terletak persis di mejanya.

Pria tersebut merupakan orang baru dalam jajaran PSSI dan menjabat sebagai bendahara, dan kini ditunjuk sebagai direktur PT Liga Indonesia Baru. Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi memastikan bila PT Liga Indonesia Baru akan menjadi operator Liga 1 dan kompetisi akan mulai digelar pada 15 April 2017.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

“Operator liga ada PT Liga Indonesia Baru, kalau dulu Liga Indonesia. Kenapa baru? Karena kami ingin yang baru. Tanggal 15 (April) sudah tidak ada yang diragukan (kompetisi dimulai),” tuturnya.

Sementara itu, Berlinton berterima kasih kepada ketua umum PSSI atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Dia akan melakukan dua tugas sekaligus ke depannya.

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

“Terima kasih kepada ketua umum (PSSI) yang memberi kepercayaan kepada saya untuk mengelola Liga Indonesia Baru. Sementara, saya masih menjabat sebagai bendahara PSSI,” ujar Berlinton.

Dalam pertemuan tersebut, Berlinton duduk sejajar bersama Edy serta Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dan Sekretaris Jenderal PSSI, Ade Wellington. Dalam pertemuan ini, Edy juga membahas soal perbandingan stok pemain antara Indonesia dan negara Asia lainnya. (art)

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022