Usai Laga Persib Vs Persija, Bobotoh Lampiaskan Kemarahan

Suasana panas usai pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yudhi Maulana

VIVA.co.id – Kericuhan terjadi usai wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 22 Juli 2017 malam WIB. Suporter tuan rumah mengamuk dengan melempari botol minuman dan flare ke dalam lapangan.

Persib Bandung Bagi-bagi Takjil Gratis, Maskot Ikut Turun ke Jalan

Tensi tinggi membalut jalannya pertandingan yang berakhir imbang 1-1 ini. Berawal dari gelandang Persija, Sutanto Tan, melakukan tekel keras ke salah satu pemain Persib. Dan itu membuat pendukung tuan rumah emosi.

Hingga akhirnya usai pertandingan para pemain tim tamu mendapatkan teror lanjutan. Ketika hendak masuk ke ruang ganti, mereka terus dilempari berbagai jenis benda.

Dihantui Degradasi, Bhayangkara FC Tolak Menyerah Lawan Persib Bandung

Suasana panas usai pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta

Aparat kepolisian turun tangan dengan melindungi pemain Persija menggunakan tamengnya. Keadaan sempat tak terkendali, dan dua ofisial Macan Kemayoran mendapatkan pukulan di wajah.

Persib Bandung Hadapi Bhayangkara FC dalam Kondisi Pincang

Pelatih Fisik Persija, Yogi, dan Masseur, Muhammad Aditya, menjadi korban kekerasan tersebut. Karena kondisi genting, Persija langsung meninggalkan Stadion GBLA menggunakan kendaraan taktis tanpa menghadiri konferensi pers. (one)

Suasana panas usai pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta

Persib Bandung vs Bhayangkara FC

Hasil Liga 1: Persib Ditahan Imbang Bhayangkara FC, 5 Gol Striker Persik

Hasil Liga 1 pada Kamis 28 Maret 2024 melibatkan dua pertandingan. Yang pertama adalah Persib Bandung vs Bhayangkara FC yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024