Bali United Ingin Terus Tinggi, Persib Enggan Terpuruk

Konferensi pers Persib Bandung vs Bali United
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus

VIVA.co.id – Persib Bandung akan menjamu Bali United dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1. Bentrok kedua tim digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis 21 September 2017.  

Prediksi Pertandingan Liga 1: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

Bek Bali United, Hasyim Kipuw menilai, pertandingan nanti bakal berjalan sengit. Karena kedua tim sama-sama bertekad meraih poin maksimal.

(Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung Vs Bali United)

Dibantu Persija Jakarta, Persib Bandung Pastikan Tiket ke Championship Series

"Pertandingan pasti akan seru karena kita datang ke sini dengan target kita harus mencuri poin ke sini apapun yang terjadi niat dan tekad kami seperti itu seri atau menang," ujar Kipuw.

Secara kekuatan, Kipuw menyebut Maung Bandung banyak mengandalkan permainan cepat dari kedua sayap. Kondisi itu membuat dirinya harus lebih ekstra dalam menjaga pertahanan.

Nick Kuipers: Persib Bandung Harusnya Ungguli Persita 4-0 di Babak Pertama

"Jauh-jauh hari saya sudah berpikir bahwa permainan Persib cepat dan kita sudah mempelajari itu seperti (Shohei) Matsunaga dan Febri (Hariyadi) semua kita lihat di lapangan nanti apa yang saya lakukan," katanya.

Bentrokan terakhir kedua tim di putaran pertama lalu, anak asuh Widodo Cahyono Putro ini berhasil menang tipis 1-0 lewat gol Marcos Flores. Kendati begitu, hasil tersebut bukan menjadi patokan Bali bakal menang mudah di laga nanti.

"Sekarang berbeda materi pemain juga, dalam hati saya ingin menang tetapi main di Persib punya penonton dan suporter banyak. Kami akan bekerja keras semaksimal mungkin," ujar Kipuw menambahkan.

(Baca juga: Bomber Persib Masuk Radar Bahaya Bali United)

Di kubu tuan rumah, pelatih Emral Abus berharap dukungan suporter bisa memberi tambahan motivasi. Diakuinya, saat ini Atep Rizal dan kawan-kawan butuh suntikan semangat agar lepas dari keterpurukan.

"Harapan kita dukungan  Bobotoh, nanti hari libur dan stadion akan di isi penuh. Saya senang Bobotoh yang benar-benar suporter, tidak hanya ketika kita menang tapi juga saat terpuruk, Bobotoh selalu bangkitkan pemain," ujar Emral. (mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya