Kiper PS TNI Mengaku Diperintahkan Diving Lawan Arema

Kiper PS TNI, Teguh Amirudin
Sumber :

VIVA.co.id – Arema FC gagal meraih kemenangan atas PS TNI. Singo Edan ditahan imbang The Army 1-1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu, 14 Oktober 2017. Hasil imbang tidak lepas dari penampilan gemilang kiper PS TNI, Teguh Amirudin.

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

Teguh Amirudin merupakan kiper kelahiran Malang 24 tahun silam. Ia merupakan jebolan Arema U-21. Di pertandingan kontra Arema, aksi gemilang Teguh mampu mematahkan serangan bertubi-tubi dari pemain Arema.

"Pertama bermain deg-degan di kota sendiri apalagi dilihat Aremania, dan Alhamdulillah bisa tampil baik buat tim dan meraih poin untuk PS TNI. Saya juga minta maaf selaku orang Malang buat emosi suporter," kata Teguh Amirudin.

Hasil Liga 1: Kejutan Arema di Markas Borneo FC, Persija Tahan Imbang Barito Putera

"Saya bersyukur, Alhamdulillah dengan hasil ini, menurut saya hasil terbaik untuk PS TNI dan Arema, 1-1," tutur Teguh Amirudin.

Selain aksi gemilang, aksi diving Teguh Amirudin juga menyulut emosi Aremania yang hadir. Teguh pun mengakui, ia sengaja mengulur-ulur waktu saat kedudukan sudah imbang. Meski sebenarnya ia mengalami rasa sakit di bagian kaki.

Sudah Juara Regular Series, Borneo FC Tetap Ingin Taklukkan Arema FC

"Banyak diving itu instruksi dari pelatih, ini juga strategi juga, di kandang lawan kami harus pintar memanfaatkan waktu. Tapi memang sakit yang saya rasakan di lapangan," ujar Teguh Amirudin. 

 Pelatih Arema FC, Widodo Cahyono Putro dan pemain Arema FC Syaeful Anwar.

Lawan PSM Makassar Jadi Laga Hidup Mati Bagi Arema FC

Arema FC akan menghadapi laga hidup dan mati dalam lanjutan Liga 1 saat melawan PSM Makassar. Duel pekan ke-33 ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024