Comvalius Sebut Liga Indonesia seperti Sirkus

Striker Bali United, Sylvano Comvalius.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/aww/17.

VIVA - Striker asing Bali United, Sylvano Comvalius, meluapkan kekecewannya jelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2017. Dia menilai kompetisi di Indonesia seperti sebuah sirkus.

Liga 1 Ditunda demi Klub dan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Bali United Menyayangkan

Sindiran yang diluapkan striker asal Belanda ini usai Komisi Disiplin (Komdis) PSSI menghukum Mitra Kukar. Komdis menilai Mitra Kukar bersalah karena menggunakan pemain Mohamed Lamine Sissoko, yang masih menjalani larangan bermain.

Maka itu, Bhayangkara FC akhirnya dinyatakan menang 3-0 atas Mitra Kukar dari semula hasil laga berakhir imbang 1-1. Keputusan ini membuat Bali United tergeser dari puncak klasemen oleh Bhayangkara.

Hasil Liga 1: Dengan 10 Pemain Bali United Kalahkan Persija

Bhayangkara akhirnya mengunci gelar juara Liga 1 pada Rabu 8 November 2017 malam WIB, usai menang 3-1 atas Madura United. Kecewa dengan situasi itu, Comvalius pun memplesetkan nama Indonesia Super League menjadi Indonesia Circus League.

"Selamat datang ke acara sirkus. Siapa yang ingin melihat sulap," tulis Comvalius melalui akun Instagram pribadinya.

Bekuk PSIS Semarang, Bali United Tembus Posisi Tembus 3 Liga 1

"Apapun yang terjadi kita patut bangga musim ini. Bersama-sama kita melakukan pekerjaan yang luar biasa. Mari berharap dan berdoa untuk akhir yang baik," lanjutnya.

Foto dan komentar yang diunggah oleh Comvalius ditanggapi oleh pengikut akun Instagramnya. Bahkan, Stefano Lilipaly yang merupakan rekan setimnya, yang memberikan icon tertawa pada kolom komentar.

Comvalius patut kecewa karena dia bermain luar biasa bersama Bali United pada musim ini. Ia sudah mengemas 35 gol dan mengantarkan Serdadu Tridatu dalam perebutan gelar juara Liga 1.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya