Suarez Dihukum 10 Laga, Ferguson Berikan Dukungan

Manchester United vs Liverpool 2013
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble
VIVAbola
Rekor Buruk Mourinho di MU
- Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengatakan dia bisa mengerti perasaan Liverpool setelah penyerangnya, Luis Suarez, mendapatkan sanksi 10 pertandingan oleh FA.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Suarez mendapatkan sanksi tersebut pada hari Jumat lalu, setelah mengigit Branislav Ivanovic saat menghadapi Chelsea akhir pekan lalu. Itu membuat dia harus absen sampai akhir musim ini.
Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali


Fergie pun membandingkan insiden itu dengan Eric Cantona pada 1995. Kala itu, Cantona terkena sanksi sembilan bulan setelah menendang suporter Crystal Palace. Pelatih veteran itu pun mengirimkan ucapan simpati untuk sang seteru abadi.


"Saya kembali memikirkan (kejadian) Cantona dan bisa mengatakan kalah sanksi sembilan bulan tidak sama dengan 10 laga. Ya kan?" ujar Ferguson, seperti dinukil dari Daily Mail.


"Saya bisa mengerti bagaimana dirugikannya Liverpool dalam hal ini. Saya terus teringat (kejadian Cantona) apa yang FA lakukan pada kami hari itu, kami tidak akan membiarkannya terjadi lagi saat ini," lanjutnya.


Ferguson lalu mengungkapkan bahwa FA pernah mengatakan tidak akan memberi hukuman pada Cantona jika MU memberikan sanksi lebih dulu.


Tapi setelah dihukum empat bulan, FA tiba-tiba menambah hukuman tersebut menjadi sembilan bulan. Melihat masa lalu itu, Ferguson meminta Liverpool untuk tidak memberikan hukuman tambahan buat Suarez.


"David Davies (juru bicara FA) menjanjikan tidak akan ada sanksi tambahan jika kami memberikannya lebih dulu. Tapi dua atau tiga hari kemudian mereka menjatuhkan sanksi. Kami tidak akan membiarkan itu terjadi lagi di klub ini," seloroh Fergie.


"Saya pikir mereka lega tidak menghukum Suarez. Yang jelas, itu tidak berhasil dengan kita. Jika dipikir-pikir, sanksi selama sembilan bulan itu amat luar biasa. Saya masih belum bisa percaya hal itu," imbuh pelatih veteran itu. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya