Jelang Lawan Arsenal, Kondisi Sturridge Belum Jelas

Penyerang Liverpool, Daniel Sturridge
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Liverpool terancam tak bisa diperkuat penyerang andalan, Daniel Sturridge di laga pembuka Premier League, Minggu, 14 Agustus 2016. Pemain 26 tahun ini belum pulih dari cedera.

Sturridge absen saat The Reds menang 4-0 atas Barcelona di International Champions Cup, Sabtu 6 Agustus 2016. Dia juga tak tampil saat Liverpool tumbang 0-4 dari Mainz, Minggu, 7 Agustus 2016.

Saat ditanya soal kondisi Sturridge, Klopp hanya menjawab singkat. "Tidak tahu. Itulah jawaban dengan dua kata," katanya seperti dilansir Soccerway.

Cederanya Sturridge menambah panjang deretan cedera pemain Liverpool. Sebelumnya, mereka sudah harus kehilangan  Dejan Lovren dan James Milner yang cedera saat melawan Barca. Sedangkan Marco Grujic, mengalami cedera, dan harus ditarik keluar di menit 39 saat melawan Mainz. Meskipun demikian, Klopp mengaku siap saat bersua The Reds.

"Kami siap untuk pertandingan perdana di pekan depan. Jika melawan Arsenal adalah laga terbaik kami di musim ini, ada yang salah dengan musim ini," ujar Klopp.

"Kami tetap harus pergi. Ini hanyalah laga perdana. Kami tak bisa menentukan seluruh musim dalam satu pertandingan. Namun, kami harus mempersiapkan diri sebaik mungkin. Itulah yang akan terjadi. Kami siap 100 persen," ujar mantan pelatih Borussia Dortmund ini.

Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal

(mus)

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali

Klopp menginginkan posisi itu untuk mengurangi beban kerjanya.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016