Aubameyang Mengaku Sedang Didekati Manchester City

Penyerang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang
Sumber :
  • REUTERS/Thomas Peter

VIVA.co.id – Penyerang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, mengakui bahwa Manchester City menginginkannya pada musim panas lalu. Pembicaraan bahkan sudah berlangsung, antara ayahnya, dengan manajer ManCity, Pep Guardiola.

Mengerikan di Barcelona, Aubameyang Samai Pencapaian Ibra dan Ronaldo

Dilansir dari Sports Mail, Rabu 5 Oktober 2016, pendekatan ManCity pada Aubameyang dilakukan sangat dini, pada akhir musim lalu. Dortmund diklaim telah menetapkan harga £58 juta, jika terpaksa melepas karena keinginan dari pemain.

"Benar, ada kontak. Ayah saya melakukan pembicaraan dengan ManCity, tapi pada akhirnya tidak ada yang konkret," kata Aubameyang.

City masih sangat puas dengan Sergio Aguero, serta potensi yang diperlihatkan striker muda Kelechi Iheanacho. Pendekatan pada Aubameyang pun tidak dilakukan terlalu serius, dan City menolak mengeluarkan dana besar untuk transfernya. Musim lalu, Aubameyang juga dikaitkan dengan Real Madrid, dan pemain asal Gabon itu berusaha mengklarifikasi pernyataannya yang dikutip media.

VIDEO: Parade 5 Gol saat ManCity Bantai MU

"Saya berpikir ada ketertarikan dari Real Madrid, tapi itu sangat jauh jadi saya tidak terbawa suasana. Saya ditanya saat waawancara, apa klub impian Anda. Saya menjawab, Real Madrid adalah klub yang ada di hati, dan berjanji pada kakek saya untuk bermain di sana suatu hari," ucapnya.

Dia menegaskan, pernyataannya itu hanya sebuah angan, yang kemudian salah diterjemahkan media bahwa Real Madrid mendekatinya. "Itu hanya keinginan. Saya masih punya waktu. Jika mereka menginginkan saya, mereka bisa datang," kata Aubameyang. (one)

5 Fakta Mengerikan Usai MU Dibantai ManCity
Striker Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang

Xavi ke Aubameyang: Hadiah dari Surga untuk Barcelona

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, menyebut rekrutan anyar mereka Pierre-Emerick Aubameyang sebagai hadiah dari surga.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022