Drama 5 Gol, 10 Pemain Arsenal Tekuk Swansea

Gelandang Arsenal, Mesut Oezil.
Sumber :
  • Reuters / Hannah McKay

VIVA.co.id – Arsenal sukses menempel ketat Manchester City di klasemen Premier League. Hal itu dipastikan usai tim besutan Arsene Wenger menekuk Swansea City 3-2 di Emirates, Sabtu 15 Oktober 2016.

Bom Transfer Arsenal! Arteta Siap Rekrut Bintang Chelsea Idamannya

Arsenal sepertinya bisa dengan mudah memenangkan pertandingan. The Gunners berhasil unggul 2-0 lebih dulu, lewat dua gol yang dicetak Theo Walcott di menit 26 dan 33.

Unggul 2-0 membuat para pemain Arsenal seperti besar kepala, dan lengah menjaga pertahanan. Menit 38, Granit Xhaka melakukan blunder, yang membuat bola dapat direbut Gylfi Sigurdsson. Bintang Islandia, itu menghukum Xhaka dengan penyelesaian yang cantik.

Buang Kutukan 0 Trofi, Harry Kane Harus Bawa Bayern Munich Juara Liga Champions

The Gunners sukses menjauh di menit 57. Tendangan voli cantik Mesut Oezil sukses bersarang di gawang Swansea yang dikawal Lukasz Fabianski.

Namun, The Swans rupanya tak mau menyerah begitu saja. Di menit 66, tim tamu berhasil menipiskan skor. Borja Gonzales sukses memperdaya kiper Arsenal, Petr Cech lewat tendangan jarak dekat.

5 Fakta Menarik Bayern Munich Usai Singkirkan Arsenal di Liga Champions

Petaka untuk Arsenal hadir di menit 70. Mereka harus bermain dengan 10 orang, usai Granit Xhaka menerima kartu merah. Xhaka diusir wasit Jonathan Moss, usai pelanggaran terhadap Modou Barrow.

Skor 3-2 untuk kemenangan Arsenal bertahan hingga laga usai. Hasil ini membuat mereka sukses menempel ketat Manchester City yang menempati puncak klasemen.

Arsenal menempati peringkat 2 dengan 10 poin dari 8 pertandingan. Mereka hanya kalah selisih gol dari ManCity, yang hanya bermain imbang 1-1 kontra Everton.

Susunan pemain

Arsenal: Petr Cech; Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, Laurent Koscielny, Nacho Monreal; Santi Cazorla, Granit Xhaka, Theo Walcott, Mesut Oezil (Kieran Gibbs 83'), Alex Iwobi (Francis Coquelin 68'); Alexis Sanchez (Alex Oxlade-Chamberlain 82')

Swansea City: Lukasz Fabianski; Kyle Naughton, Federico Fernandez, Jordi Amat, Neil Taylor; Jack Cork (Ki Sung-Yeung 71'), Leon Britton (Borja Gonzalez 60'), Leroy Fer; Wayne Routledge, Gylfi Sigurdsson, Modou Barrow (Angel Rangel 83')

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya