Sikap Positif Juergen Klopp Pompa Semangat Liverpool

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.
Sumber :
  • Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id – Masa suram Liverpool di awal 2017 sudah terlewatkan. The Anfield Gank sukses meraih kemenangan penting atas Totteham Hotspur 2-0, dalam laga pekan ke-25 Premier League, 12 Februari 2017.

Peluang Liverpool Gaet Xabi Alonso Mengecil

Tren negatif sebelumnya dialami Liverpool pada medio Januari hingga awal Februari 2017. Di awal 2017, Philippe Coutinho cs hanya mampu memetik satu kali kemenangan, empat hasil imbang, dan menelan lima kekalahan, di semua ajang.

Kemenangan atas Tottenham memiliki arti penting bagi pasukan Juergen Klopp, dalam persaingan perburuan gelar musim ini. Bukan hanya itu, Klopp yang sebelumnya banyak menerima kritik, kembali membuktikan kapasitasnya sebagai salah satu manajer terbaik di dunia.

Pahlawan Manchester United Ini Memiliki Suara Merdu saat Lantunkan Ayat Al Quran

Bintang anyar Liverpool, Georginio Wijnaldum, membeberkan sikap yang kerap ditunjukkan Klopp saat Liverpool berada dalam tren negatif. Menurutnya, Klopp senantiasa memberikan kritik kepada para pemain, yang dianggapnya tak pernah tampil maksimal.

Meski demikian, penggawa Timnas Belanda ini yakin jika Klopp mengatakan hal tersebut tak lain untuk memompa semangat para pemainnya. Wijnaldum juga yakin jika sang manajer punya kepercayaan besar kepada para pemainnya.

Pahlawan Manchester United Ini Ternyata Lagi Puasa saat Tekuk Liverpool di Piala FA

"Saya pikir jika manajer mengatakan hal yang sama (para pemain tidak cukup baik) dalam situasi seperti ini, itu adalah hal (buruk) bagi tim. Itu bisa membunuh kepercayaan diri para pemain. Jika Anda adalah sebuah tim, Anda harus percaya satu sama lain," ujar Wijnaldum via Liverpoolfc.com.

"Dia (Klopp) percaya kepada kami. Dan, saya tidak berpikir dia mengatakan itu (pemain tidak cukup baik) karena dia ingin menaikkan kepercayaan diri saja. Saya pikir dia sangat percaya kepada kami. Itu memberikan perasaan yang baik karena dia percaya kepada kami," katanya.

Wijnaldum adalah salah satu pemain yang didatangkan Klopp di awal musim ini. Gelandang berusia 26 tahun ini sudah tampil dalam 21 laga dan mencetak tiga gol di ajang Premier League. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya