Buat Kesalahan Fatal, MU Tertinggal dari Huddersfield

Penyerang Huddersfield Town, Laurent Depoitre (kiri)
Sumber :
  • Reuters/Ed Sykes

VIVA – Manchester United (MU) bertandang ke John Smith's Stadium, markas Huddersfield Town, dalam laga lanjutan Premier League pekan ke-9, Sabtu 21 Oktober 2017 WIB. Di luar dugaan, MU tertinggal 0-2 dari Huddersfield di babak pertama.

Gak Ada Duit, Barcelona Enggan Tebus Bintang Manchester United Ini

MU masih tampil tanpa gelandang andalan, Paul Pogba, yang mengalami cedera. Absennya Pogba membuat lini tengah MU tak maksimal.

Kesalahan Juan Mata berakibat fatal. Mata yang gagal mengontrol bola dengan baik mampu dimanfaatkan gelandang Huddersfield, Aaron Mooy. Mooy berhasil mencuri bola dari Mata dan menyodorkannya kepada Tom Ince.

PSG Ajukan Tawaran Fantastis Untuk Bintang Manchester United

Ince kemudian melepaskan tembakan ke gawang dan mampu diblok David De Gea. Namun, bola jatuh kembali di kaki Mooy dan langsung menghujamkan bola ke dalam gawang De Gea menit 28.

Hanya berselang lima menit, gawang De Gea lagi-lagi bobol. Kembali, gol untuk Huddersfield lahir dari kesalahan fatal. Kali ini giliran kesalahan fatal yang dibuat Victor Lindeloef yang gagal menghalau bola umpan panjang kiper Huddersfield, Jonas Loessl.

Pelatih Porto Murka Disingkirkan Arsenal dari Liga Champions

Lindeloef yang masuk menggantikan Phil Jones yang cedera, tampil tak maksimal di babak pertama. Akibatnya, bola mampu dimanfaatkan penyerang Huddersfield, Laurent Depoitre. Depoutre kemudian mampu menggandakan keunggulan Huddersfield lewat gol tersebut.

Hingga pertandingan babak pertama usai, Huddersfield unggul 2-0 atas MU.

Susunan pemain:

Huddersfield Town: Jonas Loessl (gk); Chris Loewe, Christopher Schindler, Zanka, Tommy Smith, Jonathan Hogg, Daniel Williams, Tom Ince, Aaron Mooy, Elias Kachunga (Rajiv van La Parra'39), Laurent Depoitre.

Manchester United: David De Gea (gk); Antonio Valencia, Phil Jones (Victor Lindeloef'23), Chris Smalling, Ashley Young, Ander Herrera, Nemanja Matic, Juan Mata, Jesse Lingard, Anthony Martial, Romelu Lukaku.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya