AC Milan Akhirnya Dijual ke Investor China

Tim AC Milan jelang pertandingan.
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo

VIVA.co.id – AC Milan akhirnya pindah kepemilikan. Perusahaan milik Silvio Berlusconi, Finivest, melepas mayoritas sahamnya kepada konsorsium investasi asal China, Rossoneri Sport Ivestment.

Donnarumma Bikin PSG Tewas, yang Girang Malah Fans AC Milan

Dilansir Soccerway, Kamis 13 April 2017, Fininvest melepas 99,9 persen sahamnya kepada Rossoneri Sport Ivestment dengan nilai mencapai €740 juta (sekitar Rp 10,4 triliun).

"Fininvest telah menyelesaikan penjualan mayoritas saham yang dimiliki di AC Milan kepada Rossoneri Sport Investment Lux," bunyi pernyataan resmi Fininvest.

Rekor Ngeri Clarence Seedorf di Liga Champions, Ronaldo-Messi Lewat

Kesepakatan ini merupakan finalisasi dari perjanjian pembelian 5 Agustus 2016 dan 24 Maret 2017 lalu oleh CEO Fininvest Danilo Pellegrino dan perwakilan Rossoneri Sport Investment Lux, David Han Li.

"Dalam perjanjian ini diungkapkan nilai Milan yang mencapai €740 juta, yang meliputi utang klub senilai €220 juta pada tanggal 30 Juni 2016 lalu," lanjut pernyataan resmi dari Fininvest.

Mengharukan, Legenda AC Milan Clarence Seedorf Resmi Jadi Mualaf

Sementara itu, Rossoneri Sport Investment Lux pun telah berkomitmen untuk melakukan peningkatan modal yang signifikan dan suntikan likuiditas yang bertujuan memperkuat struktur keuangan AC Milan.

Rossoneri Sport Investment Lux merupakan nama baru dari Sino Europe Sports yang dalam beberapa bulan terakhir melakukan negosiasi penjualan dengan Berlusconi. (ren)

Zlatan Ibrahimovic dan Olivier Giroud

2 Predator AC Milan di Mata Stefano Pioli

AC Milan bakal berhadapan dengan Empoli dalam lanjutan Serie A. Jelang laga, Stefano Pioli bicara dua predator di timnya.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2022