Bayern Akan Berusaha Dapatkan Lewandowski pada 2014

Borussia Dortmund vs Bayern Munich
Sumber :
  • REUTERS/Michael Dalder

VIVAbola - Presiden Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge, percaya bisa mendatangkan Robert Lewandowski pada 2014. Telah menjadi rahasia umum bila Bayern tertarik mendapatkan jasa striker asal Polandia itu.

Rumminege merasa peluang mendapatkan Lewandowski masih terbuka lebar. Dia optimis, Lewandowski tidak akan meneken kontrak baru bersama Borussia Dortmund. Itu membuat Lewandowski bisa hengkang dari Dortmund dengan status bebas transfer. Namun, Rummenige menyadari tidak mudah mendapatkan Lewandowksi.

CEO Borussia Dortmund Hans-Joachim Watzke memang berulang kali menegaskan tidak akan melepas pemain 24 tahun itu ke Allianz Arena. Pendirian Joachim Watzke mempertahankan Lewandowski membuat Bayern kesulitan mendatangkan Lewandowski pada bursa transfer musim panas ini.

Rumminege optimistis Dortumund akan berusaha sekuat tenaga memagari Lewandowski. "Saya percaya, Dortmund sangat waspada akan hal itu," kata Rumminegge sebagaimana dikutip dari Bild.

"Saya memiliki kesan Joachim Watzke tetap memiliki komitmen dengan kata-katanya. Dia akan terus berpikir tentang cara menjaga Lewandowski sampai 2014," sambung mantan pemain Timnas Jerman periode 1976-1986.

Tawaran Bayern untuk Lewandowski pada bursa transfer musim panas ini ditolak Dortmund setelah Bayern sukses mendaratkan Mario Goetze dengan nilai transfer sebesar 37 juta euro (Rp470 miliar). Selain diincar Bayern, Lewandowski juga dibidik Real Madrid dan Manchester United.

Sejak bergabung ke Dortmund pada 2010 silam, Lewandowski menjelma menjadi pemain penting Bayern. Didatangkan dari Lech Poznan dengan transfer sebesar 4,5 juta euro (Rp57 juta ), Lewandowski sukses mencetak 54 gol dalam 98 laga.

Goetze Balik ke Dortmund, Belum Dimaafkan Fans?

Mau booking online hotel berbintang dan tiket pesawat dengan harga superdiskon? Klik VIVAtravel http://viva.co.id/travel

Henrikh Mkhitaryan

Datangkan Mkhitaryan, MU dan Dortmund Berselisih?

Mourinho punya hubungan baik dengan CEO Dortmund, Hans Joachim-Watzke.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016