Kalah di LaLiga, Beban Berat Madrid Menuju Wembley

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Perez

VIVA – Kekalahan kedua Real Madrid dalam LaLiga musim ini kembali harus terjadi akhir pekan ini di markas Girona, Minggu 29 Oktober 2017. Skor 1-2 berakhir dalam laga tersebut dan mengantarkan El Real terjegal dari upaya mereka menanjak ke posisi kedua klasemen.

Bicara Kekalahan dari Madrid, Bek Barcelona Silang Pendapat dengan Xavi

Los Blancos sempat unggul duluan lewat gol Isco, tapi kebobolan dua gol di babak kedua. Meski mendominasi laga, Cristiano Ronaldo cs tetap gagal mencetak gol lagi hingga peluit panjang ditiupkan.

“Apa yang kurang dari kami? Gol kedua. Kami main bagus di babak pertama, tapi gol pertama datang dari lemparan ke dalam dan kami tidak fokus,” ungkap Zidane yang dilansir FOX Sports News.

Zinedine Zidane Pilih Manchester United Ketimbang Bayern Munich

“Saya rasa kami tidak bermain buruk. Kami bekerja keras. Karena itulah (kekalahan ini) mengganggu saya. Ini semua lebih karena konsentrasi. Kami tak meraup tiga poin. Semua pemain saya bekerja keras, tapi 2 gol itu tercipta dari lemparan ke dalam dan bola muntah,” tambahnya.

Madrid kini duduk di peringkat ketiga di tabel klasemen, tertinggal 4 poin dari Valencia dan 8 poin dari Barcelona. Tengah pekan ini, Los Blancos akan berusaha bangkit dalam laga Liga Champions kontra Tottenham Hotspur di Wembley Stadium.

Real Madrid Vs Barcelona Seperti Final LaLiga

“Kami bisa menarik diri kami. Kami akan melewati hari-hari yang lebih baik dan rival kami akan kehilangan poin. Kami akan menganalisis laga ini, tapi sekarang kami akan beristirahat karena kami akan bermain lagi di Liga Champions,” tegas Zidane.

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham

Jude Bellingham Bakal Jadi Legenda Real Madrid

Jude Bellingham diyakini bakal menjadi legenda Real Madrid. Yang mengatakan itu adalah Raul Gonzales, pemain yang juga melegenda di klub berjuluk Los Blancos tersebut.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024