Soal Penghasilan, Ronaldo & Messi Masih Kalah dari Beckham

David Beckham
Sumber :
  • REUTERS/Philippe Wojazer
VIVAbola
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
- Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo boleh dianggap sebagai dua pemain terbaik di dunia saat ini. Namun, dalam urusan pendapatan, kedua pemain itu masih kalah dari gelandang veteran Inggris, David Beckham.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Berdasarkan laporan tahunan majalah
Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia
Forbes, Beckham mendapatkan penghasilan mencapai US$50,6 juta (setara Rp491 miliar) dalam satu tahun terakhir. Jumlah itu didapat Beckham lebih banyak dari sponsor, seperti Adidas, produk parfum Coty dan jam Breitling.


Pendapatan Beckham dari gaji sebagai pesepakbola memang menurun dalam satu tahun terakhir. Pasalnya, gelandang 37 tahun itu baru memiliki klub lagi sejak tengah musim ini ketika bergabung dengan Paris Saint-Germain. Itupun Beckham mendonasikan semua gajinya kepada yayasan amal di Paris.


Posisi 2 ditempati bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, yang mendapatkan penghasilan hingga US$43,5 juta (setara Rp422 miliar). Tempat 3 jadi milik striker Barcelona, Lionel Messi, dengan pendapatan US$40,3 juta (setara Rp391 miliar).


Jauh di bawah penghasilan Messi, ada kompatriotnya yang bermain untuk Manchester City, Sergio Aguero. Kun Aguero memiliki penghasilan US$20,8 juta (setara Rp201 miliar). Striker Manchester United, Wayne Rooney, melengkapi posisi 5 besar dengan penghasilan US$20,3 (setara Rp197 miliar).


Selanjutnya, ada Yaya Toure dan Fernando Torres yang sama-sama mengoleksi US$20,2 juta (setara Rp196 miliar), Neymar dengan US$19,5 juta (Rp189 miliar), Ricardo Kaka US$19,3 juta (Rp187 miliar), Didier Drogba US$17,8 juta (Rp172 miliar), Steven Gerrard US$17,3 juta (Rp167 miliar), Emmanuel Adebayor US$16,7 juta (Rp162 miliar).


Bomber PSG, Zlatan Ibrahimovic, hanya berada di posisi 13 dengan pendapatan US$16,6 juta (setara Rp160 miliar). Disusul Carlos Tevez yang juga mendapatkan US$16,6 juta, Samuel Eto'o US$16 juta, Samir Nasri US$15,7 juta, Frank Lampard US$15,7 juta, John Terry US$15,6 juta, David Silva US$15,4 juta dan Karim Benzema dengan US$14,9 juta. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya