Fabianski Ingin Tinggalkan Arsenal

Lukasz Fabianski
Sumber :

VIVAnews - Kiper Arsenal, Lukasz Fabianski merasa jenuh hanya memanaskan bangku cadangan. Kiper 26 tahun ini pun mulai mempertimbangkan masa depannya di Emirates Stadium.

Moyes Sukses Ajak 2 Bek MU Merapat ke Sunderland

Padahal, Fabianski sangt ingin menunjukkan penampilan gemilang kepada manajer Polandia, Franciszek Semuda. Karena ia ingin mengamankan posisi di Timnas untuk Euro 2012.

Akibat jarang bermain, kini posisinya justru digeser oleh rekan senegara yang juga setim dengannya Wojciech Szczesny.

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan

"Jika situasi tidak berubah, saya akan meminta untuk pindah," ujar Fabianski pada harian olahraga Polandia, Przegladem Sportowym.

"Jika saya ingin pergi ke Euro 2012, satu-satunya cara untuk meyakinkan pelatih untuk membawa saya adalah dengan bermain secara reguler," tambahnya.

Liverpool Rekrut Mantan Bek Real Madrid

Fabianski mulai memperkuat Arsenal sejak 2007. Musim ini, ia baru tampil sekali bersama The Gunners, yakni saat mengalahkan tim Divisi Dua, Shewsbury Town di ajang Piala Liga dengan hasil menang 3-1.

Sedangkan Szcesny kini menjadi kiper utama The Gunners. Musim ini ia sudah tampil dalam 10 laga. (one)

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali

Klopp menginginkan posisi itu untuk mengurangi beban kerjanya.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016