Kilas 2012: Dunia Terpukau

Zlatan Ibrahimovic saat melepaskan tendangan ke gawang Inggris
Sumber :
  • The Sun

VIVAbola - Di tengah dominasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sepanjang tahun 2012, mencuat nama Zlatan Ibrahimovic yang menjadi pembicaaran seantero dunia pada pertengahan November lalu. Pasalnya pemain jangkung itu mencetak gol yang disebut-sebut sebagai salah satu gol terindah yang pernah ada.

Babak I, Qatar Ungguli Timnas Indonesia U-23 Lewat Titik Penalti

Hal itu terjadi pada 15 November 2012. Ibrahimovic tampil gemilang saat membawa Swedia menekuk Inggris 4-2 pada laga persahabatan di Rasunda Stadium, Solna. Penyerang berusia 31 tahun itu melesakkan empat gol sekaligus.

Tapi, bukan cuma jumlah gol Ibra yang menjadi perhatian. Proses gol terakhirnya ke gawang Joe Hart membuat banyak pihak terkagum-kagum. Diawali dari sebuah umpan panjang bek Swedia ke depan kotak penalti Inggris. Hart kemudian memutuskan maju ke luar kotak penalti dan menghalaunya dengan sundulan.

Warga Kian Resah Dengan Maraknya Pelacuran di Jalanan Kota Ini

Lihat videonya di sini

Namun, sial bagi Hart, bola jatuh tak jauh dari Ibra. Melihat gawang Inggris sudah kosong, Ibra langsung melakukan tendangan voli salto akrobatik dari jarak sekitar 28 meter. Bola pun melambung tinggi sampai akhirnya masuk ke gawang The Three Lions.

Serius Berpolitik, Verrell Bramasta Mau Belajar ke Inggris Dulu Sebelum Dilantik Jadi Anggota DPR

Pujian pertama langsung dilontarkan kapten timnas Inggris, Steven Gerrard usai laga. "Penampilannya malam ini sangat berkelas dunia, saya memberi apresiasi untuknya. Dia mencetak salah satu gol terbaik yang pernah saya lihat langsung di laga tadi malam," kata Gerrard.

Pujian yang sama juga dilontarkan pelatih Inggris, Roy Hodgson. "Tidak ada keraguan bahwa gol keempat Ibrahimovic benar-benar gol yang luar biasa," kata Hodgson.

Selanjutnya sepanjang sepekan, publik terus memperbicangkan gol "gila" tersebut. Media-media Eropa bahkan membanding-bandingkan gol Ibra dengan gol solorun Diego Maradona ke gawang Inggris di Piala Dunia 1986 serta gol tendangan voli Marco van Basten di final Piala Eropa 1988.

Beberapa media Eropa bahkan menobatkan gol striker Paris Saint-Germain itu sebagai "Gol Abad Ini", seperti yang ditulis headline media ternama Inggris, Daily Telegraph. Sementara Daily Mail menulis: "Menyakitkan, akrobatik dan sentuhan dari seorang genius... Zlatan mencetak gol terbaik yang pernah ada."

"Apakah Anda Lihat Gol Itu???," headline media Swedia, Dagens Nyheter. Dan "Mulai sekarang kita panggil stadion ini Zlatan Arena," tulis kolumnis olahraga Expressen, Mats Olsson, merujuk pada pertandingan yang disellengarakan di Friends Arena tersebut.

Namun bagaimana komentar Ibra tentang gol "gila"-nya yang menjadi pembicaraan banyak orang. Mantan striker Juventus dan Inter Milan itu mengaku gol tercipta dengan gabungan dua unsur, keberuntungan dan kemampuan yang memadai.

"Ketika saya melihat kiper keluar dari gawangnya, saya mencoba menembakkan bola ke gawang. Beruntungnya, itu masuk. Ini terjadi karena keberuntungan dan skill," ucap mantan bomber AC Milan tersebut seperti dilansir sportsillustrated. (ibk)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya