Messi: Lawan AC Milan Kunci Kebangkitan Barca

Lionel Messi rayakan gol ke gawang Valencia
Sumber :
  • REUTERS/Heino Kalis
VIVAbola -
Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN
Tiga kekalahan dari 5 pertandingan terakhir bukanlah hal biasa dialami klub sebesar Barcelona. Megabintang Alzugrana, Lionel Messi begitu terpukul dengan hal ini.

Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan

Meskipun demikian, Messi yakin timnya akan ke luar dari masa-masa sulit. Laga melawan AC Milan di leg 2 babak 16 besar Liga Champions, Selasa 12 Maret 2013 disebut peraih 4 kali Ballon d'Or ini sebagai kunci meraih kebangkitan.
Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool


"Saya tidak sedih. Terluka ya, tapi tidak sedih. Kami tak ingin kalah dan tampil kurang baik untuk hal-hal penting," ungkap Messi seperti dilansir
Football Espana
.


"Kami memiliki waktu tepat untuk mengubah keadaan saat ini. Keinginan untuk memperbaiki diri ada setiap hari. Kami akan terus bersaing dengan cara yang sama," lanjut pemain 25 tahun ini.


Nasib Barcelona di ajang Liga Champions berada di ujung tanduk. Blaugrana harus menang minimal dengan skor 3-0 di Camp Nou karena kalah 0-2 saat leg 1 di San Siro. Meski sulit, Messi yakin Barca sanggup melakukannya.


"Saya tahu laga melawan Milan akan menjadi kunci untuk membuat perubahan positif. Saya harap kami bisa melakukannya. Ini akan sulit, namun mungkin bisa terjadi," kata Messi.


"Apa yang kami tidak lakukan di Italia, akan kami lakukan di sini. Jika kami kebobolan itu akan lebih sulit. Namun, kami masih memiliki peluang lolos," lanjut pemain timnas Argentina ini.


Selama ini, Messi belum pernah mencetak gol lewat
open play
saat melawan klub Italia. Dia hanya mencetak 3 gol dari titik penalti dari 9 pertemuan dengan klub Serie A.


"Tim Italia terorganisir dengan sangat baik dan mereka tidak meninggalkan ruang di lini pertahanan. Saya harap Selasa nanti adalah hari di mana saya bisa kali pertama mencetak gol lewat
open play
melawan tim Italia," tekad Messi. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya