Prediksi Formasi Indonesia Saat Hadapi Filipina

Pemain timnas sepak bola Indonesia melakukan latihan.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVAbola - Tim nasional Indonesia akan menghadapi Filipina dalam laga persahabatan malam nanti, Rabu 14 Agustus 2013. Bagaimana susunan pemain tim asuhan Jacksen F Tiago tersebut?

Kemungkinan besar, Jacksen tidak akan mengubah besar-besaran formasi timnya. Pola 4-2-3-1 yang bisa berubah menjadi 4-3-3 akan kembali digunakan seperti saat melawan Liverpool dan Arsenal. Kuartet lini belakang sepertinya tak berubah.

Jantung pertahanan diisi oleh M Roby dan Victor Igbonefo. Sedangkan posisi bek sayap diisi oleh Hasyim Kipuw dan Ruben Sanadi, yang main bagus kala beradu dengan dua klub Premier League sebelumnya.

Namun, tampaknya akan ada beberapa perubahan satu dua pemain di sisi lini kedua lapangan. Stefano Lilipaly, kemungkinan besar tampil sejak menit awal. Pemain naturalisasi itu akan ditemani Greg Nwokolo dan Boaz Solossa.

Ketiganya akan menyuplai bola pada ujung tombak, Patrich Wanggai. Pemain 25 tahun itu tampaknya akan mengisi pos penyerang tunggal. Penampilannya yang tengah membaik dengan Persipura Jayapura memberikan opsi pengganti sosok Sergio van Dijk.

Posisi gelandang bertahan tampaknya akan diberikan kepada Ahmad Bustomi dan Raphael Maitimo. Bustomi juga bisa menjadi opsi pemberi bola saat tim tertekan di dalam zona sendiri.

I Made Wirawan, akan mengisi tempat di bawah mistar gawang. Kiper senior berusia 31 tahun ini masih lebih berpengalaman dari dua kiper lain yang dipanggil Jacksen, Andritany Ardiyasa dan Dian Agus Prasetyo.

Prediksi starter Indonesia vs Filipina:
Kiper:
I Made Wirawan (Persib Bandung)

Belakang:

Hasyim Kipuw (Arema Indonesia)
Muhammad Roby (Persisam Samarinda)
Victor Igbonefo (Arema Indonesia)
Ruben Sanadi (Persipura Jayapura)

Tengah:

Ahmad Bustomi (Mitra Kukar)
Raphael Maitimo (Mitra Kukar)
Stefano Lilipaly (Almere City)

Depan:

Greg Nwokolo (Arema Indonesia)
Boaz Solossa (Persipura Jayapura)
Patrich Wanggai (Persipura Jayapura)
(one)

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia
Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016