Tim Ini Korbankan Domba Demi Keberuntungan di Champions League

Domba warna-warni di kejuaraan Rugby
Sumber :
  • REUTERS/ Marcos Brindicci
VIVAbola -
Format Liga Champions Akan Diubah Lagi?
Ada saja kejadian unik di sepakbola. Tengok saja klub asal Kazakhstan, Shakhter Karagandy. Klub ini punya tradisi mengorbankan domba untuk mendapatkan keberuntungan. Hal itu juga dilakukan jelang laga play off Champions League 2013/2014.

Info Lengkap Undian Babak Perempat Final Liga Champions

Entah kebetulan atau tidak, tradisi ini tampaknya membuahkan hasil. Klub asal Karaganda ini secara mengejutkan berhasil melaju ke babak play off setelah sebelumnya sukses menyingkirkan klub asal San Marino, Tre Penne dan klub kuat Belarusia, BATE Borisov, di babak kualifikasi.
Mourinho Bongkar Formasi Chelsea di Laga Liga Champions?


Kini harapan untuk mendapatkan keberuntungan harus kembali memakan korban. Shakhter Karandy akan mengorbankan seekor domba saat menggelar latihan di Astana Arena, tempat akan digelarnya laga leg 1 babak play off kontra Glasgow Celtic, dini hari nanti.


"Ini babak play off dan kami memutuskan tidak akan menghilangkan tradisi ini. Hal ini sangat penting bagi kami. Tapi saya tidak akan menjelaskan detail dari prosesi pengorbanan ini," kata pelatih Shakhter, Viktor Kumykov.


Perjuangan Shakhter Karagandy menyambut pertandingan ini memang tidak mudah. Selain harus melawan tim kuat dari Skotlandia itu, mereka juga harus menempuh jarak 114 mile untuk dapat bermain di Astana Arena, stadion terbaik yang dimiliki Kazakhstan.


Kumykov sendiri sangat mengharapkan dukungan tak hanya datang dari suporter Shakhter Karagandy. Ia ingin seluruh rakyat Kazakhstan mendukung timnya. Pasalnya, akan menjadi catatan sejarah untuk kali pertama Kazakhstan mengirimkan wakilnya ke fase grup di ajang Champions League jika Shakter Karagandy berhasil menyingkirkan Celtic.


"Kami yakin suporter akan sangat penting dalam sebuah pertandingan. Saya rasa akan banyak suporter tak hanya dari Karaganda dan Astana tapi juga bagian lain dari negara ini. Kami percaya seluruh negeri ini akan mendukung kami," kata Kumykov.


Namun, Kumykov juga menyadari bahwa Celtic merupakan tim kuat Eropa. Karena itu, dengan hasil apapun, Kumykov tampak siap. Leg 2 sendiri akan digelar di kandang Celtic pada 28 Agustus mendatang. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya