Kata Ancelotti Soal Kinerja Buruk Madrid dan Gestur Di Maria

Carlo Ancelotti
Sumber :
  • REUTERS/Fadi Al-Assaad
VIVAbola
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
- Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti tidak peduli timnya tampil kurang meyakinkan saat menggilas Celta Vigo 3-0 malam tadi. Menurutnya ini dimaklumi setelah liburan dan yang terpenting timnya berhasil meraih poin penuh di laga ini.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Melakoni laga pertama di tahun 2014 di Santiago Bernabeu, Madrid baru bisa memecah kebuntuan di menit 67 lewat gol Karim Benzema. Selanjutnya Madrid baru bisa mencetak dua gol tambahan di sepuluh menit terakhir lewat Cristiano Ronaldo.
Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia


"Kami tidak bermain bagus, kami sedikit lambat di babak pertama. Tim ini tidak memiliki irama permainan yang intens. Tapi itu normal karena kami baru kembali dari liburan," kata pelatih asal Italia itu dilansir
Soccerway.

"Yang paling penting adalah kami bisa memenangi pertandingan, dan kami melakukan itu di babak kedua dengan intensitas permainan yang tinggi," ujarnya.


Laga ini sendiri diwarnai dugaan gerakan tidak senonoh yang dilakukan Angel Di Maria kepada fans Madrid saat ditarik keluar di babak kedua. Namun Ancelotti menegaskan tidak melihat gerakan khusus yang dilakukan anak asuhnya itu..


"Saya tidak melihat gerakan aneh apapun. Bisa jadi itu kesalahpahaman fans menanggapi sesuatu. Di Maria mencoba melakukan yang terbaik. Sesuatu yang normal ada beberapa orang tidak senang dengan kinerjanya," kata Ancelotti.  (eh)


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya