Langsung Cetak Gol, Van Dijk Jadi Idola Baru di Thailand

Pemain Indonesia, Sergio Van Dijk, di Liga Premier Thailand
Sumber :
  • facebook.com/SuphanburiFc
VIVAbola
Daftar Tim Asia yang Lolos ke Babak 3 Pra Piala Dunia 2018
- Sergio Van Dijk menuai hasil manis di laga debutnya bersama Suphanburi FC di Liga Premier Thailand. Striker asal Indonesia itu langsung menjadi idola baru.

Rangking FIFA: Posisi Indonesia Makin Merosot

Van Dijk berhasil mencetak gol di awal babak dua saat Suphanburi menghadapi Bangkok Glass FC pada Minggu kemarin, 6 Juli 2014. Gol tunggalnya itu membawa timnya meraih hasil imbang 1-1, setelah kebobolan di detik-detik terakhir.
Thailand Tak Mau Terlena dengan Status Favorit di Final


Meski gagal menang, Van Dijk sukses menuntaskan empat kekalahan beruntun yang dituai Suphanburi. Pantas saja kalau pria 31 tahun itu langsung mendapat pujian dari klub papan tengah Liga Thailand tersebut.




"Pergerakan cantik Sergio membuat dia berhasil mencetak gol. Adanya sosok Sergio di depan kemarin memberikan kami lebih banyak tenaga dan opsi," tulis akun Facebook resmi Suphanburi.


"Penampilan penuh perjuangan Sergio memberikan kami lebih banyak pilihan dalam menyerang. Sebuah tambahan berkelas untuk tim," lanjut klub yang sedang menduduki peringkat 8 klasemen sementara tersebut.


Usai pertandingan, Van Dijk jadi pemain yang paling diserbu oleh fans Suphanburi. Pria berdarah Belanda itu pun akhirnya memberikan kostum bernomor punggung 29 miliknya ke seorang fans wanita.




"Terima kasih dan bersyukur pada Sergio yang sudah mendonasikan kostumnya pada fans tandang kami yang paling loyal," sambung kubu Suphanburi memuji.


Setelah ini, Van Dijk kemungkinan akan kembali diturunkan saat Suphanburi bermain di Piala FA Thailand melawan juru kunci Liga Premier Thailand, Samutsongkhram FC, Rabu besok, 9 Juli 2014. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya