Piala Presiden 2015

7 Fakta Menarik Jelang Arema Vs Sriwijaya FC

Arema Cronus saat menghadapi Sriwijaya FC
Sumber :
VIVA.co.id
Kontra Bali United, Momen 'Penebusan Dosa' Bagi Arema
- Arema Cronus akan menghadapi Sriwijaya FC di semifinal Piala Presiden 2015. Singo Edan akan menjadi tuan rumah terlebih dahulu di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu 3 Oktober 2015.

Sriwijaya FC Bantai PS TNI di Jakabaring
Ada sejumlah fakta menarik jelang pertandingan ini. Berikut 7 fakta menarik jelang Arema vs Sriwijaya seperti dihimpun VIVAbola:
Penalti Luiz Junior Bawa Barito Ungguli SFC di Babak I

1. Ini menjadi pertemuan kedua Arema dan Sriwijaya di Piala Presiden 2015. Sebelumnya, kedua tim bertemu di babak penyisihan grup B, di mana Singo Edan berhasil menang 3-1 di Kanjuruhan.

2. Meski sukses menang atas Sriwijaya, Arema malah gagal menjadi juara grup. Singo Edan harus puas menjadi runner-up dengan 5 poin, sedangkan Laskar Wong Kito menjadi juara grup dengan 6 poin.

3. Sriwijaya seharusnya menjadi tuan rumah terlebih dahulu di babak semifinal. Namun, pada akhirnya Arema yang menjadi tuan rumah terlebih dahulu karena kota Palembang tengah diserang kabut asap.

4. Arema menjadi satu-satunya tuan rumah babak penyisihan yang gagal menjadi juara grup. Tiga tuan rumah lainnya, Persib Bandung, Bali United, dan PSM Makassar semuanya menjadi juara grup. Namun, Bali United dan PSM sudah tersingkir.

5. Arema menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Piala Presiden 2015. Tiga kontestan semifinal lainnya, Sriwijaya, Persib, dan Mitra Kukar semuanya pernah mengalami kekalahan.

6. Pencetak gol terbanyak Arema di Piala Presiden adalah Cristian Gonzales dan Lancine Kone yang masing-masing sudah mencetak 3 gol. Sedangkan pemain terproduktif Sriwijaya adalah Patrich Wanggai dengan torehan 2 gol.

7. Arema menjadi satu-satunya tim yang meraih kemenangan kandang dan tandang di babak perempat final. Sebaliknya, Sriwijaya malah gagal meraih satu kemenangan pun di perempat final, dan tidak mencetak gol. Langkah mereka ke semifinal karena Bonek FC  melakukan aksi Walk Out (WO) di leg kedua.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya