Patah Tulang Fibula, Penyerang Arema Absen 2 Bulan

Pemain Arema Cronus, Dendi Santoso
Sumber :
  • VIVA.co.id/D.A Pitaloka

VIVA.co.id – Nasib buruk dialami penyerang Arema Cronus, Dendi Santoso, di laga perdana Torabika Soccer Championship (TSC) melawan Persiba Balikpapan, Minggu, 1 Mei 2016. Dia mengalami cedera serius akibat tekel keras pemain Persiba, Abdul Rahman, pada akhir babak pertama dalam laga yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Persatu Tuban Berharap Jaga Tren Kemenangan

Setelah berkonsultasi dengan dokter spesialis tulang, Dendi mendapatkan kabar yang melegakan. Namun, pemain 25 tahun ini harus absen untuk waktu yang cukup lama.

“Alhamdulilah kakinya tidak perlu operasi, Dendi diminta istarahat saja untuk pemulihan,” kata istri Dendi Santoso, Vivi Santoso, Selasa 3 Mei 2016.

Ini Modal Juara Arema FC di Piala Presiden 2019 Versi Dendi Santoso

Hasil itu didapat Dendi dan istrinya setelah mengunjungi dokter spesialis tulang di RS Persada pada Senin petang 2 Mei 2016. Vivi mengatakan dokter spesialis di rumah sakit tersebut menyarankan Dendi untuk istirahat dari sepakbola. “Istirahat selama 1,5 bulan hingga 2 bulan," kata Vivi.

Untuk mempercepat pemulihan suaminya, Vivi banyak mencari referensi tentang asupan gizi yang bagus untuk kondisi Dendi. Dia banyak melakukan browsing di Google hingga menggali informasi pada kerabat yang pernah mengalami kasus serupa.

PSM Makassar Pesta Gol ke Gawang PS TNI

“Saya banyak baca tentang patah fibula ini. Jika dibantu dengan makanan yang bagus untuk tulang, penyembuhan alaminya bisa lebih cepat,” katanya.

Vivi  meminta doa pada Aremania agar Dendi lekas pulih dan bisa memperkuat Arema. Dia berharap suaminya sabar menjalani masa istirahat, meski harus rela absen di turnamen jangka panjang yang telah ditunggu sepanjang tahun lalu itu.

“Ini kan sepakbola. Dia (Dendi) bisa lebih tegar dari saya. Mohon doanya teman-teman,” ucapnya. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya