Persipura Resmi Lakukan Pergantian Pelatih

Pelatih Persipura Jayapura, Jafri Sastra
Sumber :
  • ANTARA FOTO

VIVA.co.id - Persipura Jayapura akhirnya resmi melakukan pergantian pelatih di tengah berlangsungnya Torabika Soccer Championship (TSC). Manajemen klub berjuluk Mutiara Hitam bersepakat dengan Jafri Sastra untuk mengakhiri kerja sama pada Senin 1 Agustus 2016 malam WIB.

Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano, menuturkan, pergantian pelatih ini dilakukan setelah pihaknya bertemu dengan Jafri di Surabaya. Dalam pembicaraan dibahas mengenai kondisi terkini di mana masyarakat Papua menaruh ekspektasi tinggi terhadap klub kebanggaannya itu.

Setelah mendengar penjelasan dari manajemen, diakui oleh Tommy, juru taktik asal Sumatera Barat tersebut mau menerimanya. Pria yang menjabat sebagai Walikota Jayapura itu pun memberi apresiasi tinggi kepada Jafri yang dinilainya profesional dalam kerjanya sebagai pelatih.

"Pak Jafri tidak gagal, tetapi ekspektasi masyarakat Papua yang sangat tinggi pada Persipura membuat keadaan menjadi sulit. Kami respek terhadap Pak Jafri karena beliau memahami situasi tersebut, terima kasih banyak kami haturkan kepada Pak Jafri," kata Tommy dalam siaran pers yang diterima VIVA.co.id.

Setelah resmi mengakhiri kerja sama dengan Jafri, manajemen Persipura langsung bergerak cepat mencari pengganti. Dalam rapat darurat akhirnya disepakati, Boaz Solossa dan kawan-kawan ke depannya akan dilatih oleh Angel Alfredo Vera.

Nama pria asal Argentina tersebut tidak asing lagi dalam kancah sepakbola di Tanah Air. Dia pernah membesut Persegres Gresik United dan Persela Lamongan. Sebagai pemain, dia juga pernah berseragam PSS Sleman, PSAP Sigli, dan Persekap Pasuruan.

"Akhirnya bersepakat dengan Angel Alfredo Vera, dia pelatih asal Argentina, pernah melatih di Gresik. Kita berharap kehadiran dia bisa meningkatkan performa tim Persipura," ujar Tommy.

Persipura menjadi klub ke-7 yang melakukan pergantian pelatih di tengah berlangsungnya TSC. Sebelumnya PSM Makassar, Persela Lamongan, Persib Bandung, PS TNI, Perseru Serui, dan Mitra Kukar juga melakukan hal serupa. (one)

Penyerang Persija Jakarta, Rudi Widodo (kiri) dan Bambang Pamungkas (kanan)

Persija Masih Buru Satu Pemain Asing

Masih ada satu slot lagi untuk pemain asing dalam skuat Persija.

img_title
VIVA.co.id
30 Januari 2017