Hijrah, Eks Bomber Liverpool Salah Tulis Nama Klub

Christian Benteke salah menuliskan nama klub baru, seharusnya Crystal Palace
Sumber :
  • twitter.com/chrisbenteke

VIVA.co.id – Sebuah kejadian unik mengiringi kepindahan striker Liverpool, Christian Benteke. Pemain kelahiran Kongo tersebut salah menulis nama klub barunya di akun Twitter pribadi.

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Setelah menghabiskan satu musim di Liverpool, Benteke memutuskan hengkang ke Crystal Palace. Nilai transfer Benteke memang tak diketahui pasti. Namun, diperkirakan Liverpool menjualnya dengan harga £32 juta atau setara dengan Rp554 miliar.

Benteke memang sudah lama diberitakan akan dijual oleh manajer Juergen Klopp. Selain persaingan di lini depan The Reds yang sesak, karakternya juga dianggap tidak sesuai gaya yang diusung Klopp.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

Entah apa yang dipikirkan Benteke setelah resmi menyandang predikat sebagai pemain Crystal Palace. Bukannya menuliskan nama Crystal Palace di bio Twitter, dia justru menulis Burnley FC.

"Burnley FC & Belgium national team," tulis Benteke di bio Twitternya, dikutip Marca.

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

Menyadari kesalahan tersebut, dia pun langsung menggantinya. Kini, bio Twitter akun @chrisbenteke itu tertulis "CPFC & Belgium national team".

Sebagai permintaan maaf, Benteke menuliskan cuitan yang menyampaikan kalau kesalahan itu bukanlah perbuatannya, yang berbunyi "Oops kesalahan saya. Ya, saya menandatangani kontrak untuk CPFC, bukan Burnley. Maaf untuk kesalahan kecil yang dibuat orang yang memegang akun saya, dia sedikit bingung".

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya