Bertemu PSG, Wenger Tak Pede Arsenal Jadi Juara Grup

Manajer Arsenal, Arsene Wenger
Sumber :
  • Reuters / Eddie Keogh

VIVA.co.id – Arsenal kembali dihadapkan dengan lawan berat di fase grup Liga Champions. Kali ini, The Gunners bertemu dengan Paris Saint-Germain. Dan manajer Arsenal, Arsene Wenger, menjagokan klub kaya asal Prancis itu yang keluar sebagai juara grup.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Undian fase grup Liga Champions yang berlangsung semalam menempatkan Arsenal di Grup A. Mereka tergabung dengan PSG, FC Basel, dan Ludogorets.

Ini menjadi penampilan ke-19 Arsenal secara beiruntun di fase grup Liga Champions. Namun, Wenger menilai, usaha timnya untuk menjadi juara akan mendapat tantangan serius dari tim asuhan Unai Emery.

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

"PSG adalah salah satu tim yang difavoritkan. Mereka juga memiliki ambisi yang besar. Tentu saja kami ingin lolos, dan jika memungkinkan finis sebagai juara grup," ujar Wenger seperti dilansir Soccerway.

"PSG adalah tim yang memiliki keuangan tak terhingga dan telah menggunakannya dengan baik. Ini laga yang sulit untuk kami. Semoga kami bisa mendapatkan hasil yang baik," jelasnya.

Buang Kutukan 0 Trofi, Harry Kane Harus Bawa Bayern Munich Juara Liga Champions

Arsenal akan mengawali langkah di Liga Champions dengan melawat ke Parc des Princes, kandang PSG. Laga tersebut akan digelar pada Rabu, 13 September 2016 atau Kamis dini hari WIB. (one)

Mohamed Salah saat Liverpool vs Sparta Praha

Liverpool Tersingkir dari Liga Europa Saat Bayer Leverkusen Melaju ke Semifinal

Manajer Liverpool Jurgen Klopp tidak mengeluh ketika timnya tersingkir dari Liga Europa pada 18 April, setelah kemenangan 1-0 di Atalanta yang tidak cukup untuk membalikk

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024