Inter Milan Kesulitan Menghadapi Palermo

Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi.
Sumber :
  • Zimbio.com

VIVA.co.id – Inter Milan hampir dipermalukan tamunya, Palermo, dalam pertandingan pekan kedua Serie A, Senin dini hari 29 Agustus 2016. Mauro Icardi menyelamatkan Frank de Boer dari kekalahan kedua, dengan mencetak gol di menit 72 dan laga berakhir dengan skor imbang 1-1.

Dampak Psikologis Perang Rusia-Ukraina kepada Pemain Atalanta

Nerazzuri yang memulai debut dengan buruk dengan kalah 2-0 dari Chievo, gagal memanfaatkan sejumlah peluang di babak pertama, yang berakhir 0-0. Di babak kedua, Palermo berhasil unggul lebih dulu di Stadio Giuseppe Meazza, lewat gol Andrea Rispoli pada menit 48.

Hasil imbang pun sebenarnya memalukan bagi Inter Milan, yang tak pernah bisa dikalahkan Palermo sebelumnya. Berdasarkan rekor pertemuan, kedua tim delapan kali imbang, dan Inter Milan bisa 20 kali menang atas Palermo. Bahkan, pertemuan dengan Palermo biasanya memberikan banyak gol bagi Inter Milan.

AC Milan Vs Inter, Inzaghi: Derby Ini Kurang Spektakuler

Statistik memperlihatkan Inter Milan lebih dominan, dengan penguasaan bola mencapai 64 persen, Namun, di lapangan tidak banyak kreativitas yang diperlihatkan para pemain Inter Milan, yang akhir pekan lalu menggelontorkan 72 juta euro, untuk membeli dua pemain baru.

Setidaknya 14 kali para pemain Inter berusaha mencetak gol, namun hanya empat yang mengarah ke gawang, dan 10 lainnya melebar.

Jose Mourinho Saksikan Kemenangan AS Roma dari Bus

Susunan Pemain:

Inter: Samir Handanovic, Joao Miranda, Davide Santon, Jeison Murillo, Danilo D'Ambrosio, Ever Banega, Gary Medel, Geoffrey Kondogbia, Ivan Perisic, Eder Martins, Mauro Icardi,

Palermo: Josip Posavec, Roberto Vitiello, Andrea Rispoli, Sinisa Andelkovic, Haitam Aleesami, Edoardo Goldaniga, Alessandro Gazzi, Oscar Hiljemark, Ivaylo Chochev, Robin Quaison, Ilija Nestorovski.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya