Lawan Ekuador, Brasil Dibayangi Rekor Buruk 33 Tahun

Duel Brasil vs Ekuador
Sumber :
  • Kelvin Kuo-USA TODAY Sports

VIVA.co.id – Tite akan melakoni debut sebagai pelatih anyar Brasil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL, Kamis 1 September 2016 (Jumat dini hari WIB). Canarinho bakal bertemu Ekuador di Estadio Olímpico Atahualpa, Quito.

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Di atas kertas, Ekuador bukan lawan yang menyulitkan untuk Brasil. Namun, Neymar dan kawan-kawan tetap harus waspada. Apalagi, Brasil punya rekor buruk saat tampil di markas Ekuador.

Seperti dilansir Goal dan 11v11.com, Brasil tak pernah menang di markas Ekuador sejak 33 tahun lalu. Kemenangan terakhir diraih pada 17 Agustus 1983 di ajang Copa America.

Pelatih Panama U-17 Puji Timnas Indonesia U-17 Setinggi Langit

Saat itu, Brasil menang tipis 1-0 berkat gol tunggal Roberto Dinamite di menit 14. Mereka meraih kemenangan tersebut di Estadio Olímpico Atahualpa, Quito

Sejak saat itu, hasil terbaik yang diraih Brasil di markas Ekuador adalah imbang. Ekuador bahkan sukses mengalahkan Brasil dalam 2 laga Kualifikasi Piala Dunia, pada 2001 dan 2004, masing-masing dengan skor 1-0.

Piala Dunia U-17: Ekuador Menang, Spanyol Melenggang

Pertemuan terakhir Brasil dan Ekuador terjadi di penyisihan Grup B Copa America Centenario 2016. Brasil yang masih dilatih Carlos Dunga, hanya mampu bermain imbang 0-0 di Rose Bowl, Pasadena.

Brasil akhirnya gagal lolos ke perempat final, karena hanya mampu finis di posisi 3 grup. Sedangkan Ekuador berhasil lolos sebagai runner-up, menemani Peru yang menjadi juara grup.

Jika melihat klasemen sementara di Kualifikasi Piala Dunia 2018, posisi Ekuador lebih baik. Ekuador menempati posisi 2 dengan 13 poin dari 6 pertandingan. Sedangkan brasil menempati peringkat 6 dengan 9 poin dari 6 laga.

Berikut 5 pertemuan terakhir Brasil vs Ekuador

4 Juni 2016: Brasil 0-0 Ekuador (Copa America Centenario)
9 September 2014: Brasil 1-0 Ekuador (Persahabatan)
13 Juli 2011: Brasil 4-2 Ekuador (Copa America)
29 Maret 2009: Ekuador 1-1 Brasil (Kualifikasi Piala Dunia)
17 Oktober 2007: Brasil 5-0 Ekuador (Kualifikasi Piala Dunia)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya