Tandang ke Kroasia, Juventus Andalkan Ketajaman Higuain

Striker Juventus, Gonzalo Higuain (kiri)
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino

VIVA.co.id – Juventus akan bertandang ke Kroasia di laga penyisihan Grup H Liga Champions, Selasa, 27 September 2016 (Rabu dini hari WIB). Bianconeri akan menghadapi tuan rumah Dinamo Zagreb di Stadion Maksimir, Zagreb.

Juventus Waspadai Kelicikan Villarreal

Pelatih Juve, Massimiliano Allegri memastikan bakal menurunkan skuat terbaik, termasuk Gonzalo Higuain di laga ini. Apalagi, di matchday 1, Juve hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan Sevilla di Juventus Stadium.

"Higuain akan bermain besok. Hal yang normal bahwa Higuain punya karakteristik yang berbeda dibandingkan dengan (Mario) Mandzukic. Kami harus belajar untuk mengenalnya. Para pemain yang tampil di lapangan harus bisa mengenal Higuain," kata Allegri seperti dilansir Football Italia.

Allegri Murka, Juventus Banyak Lakukan Kesalahan Konyol Vs Atalanta

Juve menatap laga ini dengan modal yang kurang bagus. Mereka hanya mampu menang tipis 1-0 atas Palermo lewat gol bunuh diri Edoardo Goldaniga.

"Saat ini, kami mengumpulkan 15 poin di Liga setelah melalui enam pertandingan. Kami bermain bagus dalam beberapa pertandingan dan kurang bagus di beberapa laga yang lain," ucap Allegri.

Hal yang Membuat Massimiliano Allegri Tersenyum

"Namun, yang ingin saya katakan adalah, setiap orang menganggap Juve harus bisa memenangkan pertandingan 3-0. Saya pikir, Juve kembali harus menjejakkan kaki ke tanah, serta bermain praktis dan solid," tegas mantan pelatih AC Milan ini.

Penyerang Juventus, Paulo Dybala.

Dybala dan Allegri Beda Pendapat Soal Peluang Juventus Scudetto

Massimiliano Allegri sudah mengatakan Juventus tidak mungkin juara, sedangkan Paulo Dybala masih optimistis.

img_title
VIVA.co.id
4 Maret 2022