Kata Spaletti Usai Roma Taklukkan Inter

Para pemain AS Roma merayakan gol Edin Dzeko (kedua dari kanan)
Sumber :
  • REUTERS/Max Rossi

VIVA.co.id – AS Roma mendapat hasil positif setelah mengandaskan perlawanan Internazionale Milan di giornata 7 Serie A. Serigala Ibukota menang dengan skor tipis 2-1. 

5 Fakta Menarik AS Roma Usai Singkirkan AC Milan di Liga Europa

Bermain di Olimpico, Roma langsung tampil terbuka sejak peluit babak pertama dibunyikan. Hasilnya Edin Dzeko mencetak gol pembuka di laga yang baru berjalan 5 menit. Skor 1-0 untuk keunggulan Roma bertahan hingga turun minum. 

Inter merespons di babak kedua, gol penyeimbang datang di menit ke-72 melalui Ever Banega. Tim tuan rumah akhirnya menutup pertandingan dengan kemenangan setelah Kostas Manolas menciptakan gol di menit ke-76. 

Hasil Lengkap Liga Europa: Liverpool Menang tapi Menangis, AS Roma Singkirkan AC Milan

Menanggapi kemenangan tersebut, pelatih Roma, Luciano Spaletti mengaku puas. Ia juga memuji strikernya, Edin Dzeko. "Sebuah kemenangan yang luar biasa dan bisa menyelesaikan banyak hal. Banyak orang membicarakan mengenai Roma yang tidak tampil konsisten," kata Footballitalia. 

"Dari awal musim saya bilang jika kami membutuhkan Dzeko. Dia punya kualitas untuk membawa bola dengan cepat," tutur dia.

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23 Malam Ini

Mantan pemain Manchester City tersebut memang tampil impresif sejauh ini, tercatat dia mencetak 5 gol dari 7 pekan awal Serie A.

Gelandang Inter Milan, Radja Nainggolan.

Karier Radja Nainggolan: Dari AS Roma, Inter Milan hingga Degradasi di SPAL dan Bhayangkara FC

Pasang surut karier dialami Radja Nainggolan. Dari merasakan tampil bersama AS Roma dan Inter Milan, hingga merasakan degradasi bersama Bhayangkara FC di Liga 1.

img_title
VIVA.co.id
21 April 2024