Jadwal Siaran Langsung Sepakbola 21-22 Oktober 2016

Jefri Kurniawan (kanan) saat masih memperkuat Borneo FC.
Sumber :
  • Indonesiansc.com

VIVA.co.id – Sejumlah pertandingan di dunia sepakbola akan digelar Jumat 21 Oktober 2016, hingga Sabtu dini WIB nanti. Dari mulai ajang Torabika Socer Championship (TSC), Kualifikasi Piala AFF, hingga beberapa partai di kompetisi Eropa.

Jadwal Siaran Langsung: Laga Penentu Timnas Indonesia U-23 hingga El Clasico Real Madrid-Barcelona

Dari lanjutan TSC, ada satu pertandingan yang akan dihelat, sore hari ini. Pusamania Borneo FC (PBFC) menjamu PSM Makassar di Stadion Segiri, Samarinda.

Laga ini dipastikan berlangsung menarik, karena kedua tim begitu berdekatan di klasemen sementara. PBFC menempati peringkat 9 dengan 33 poin dari 22 laga. Sedangkan PSM setingkat di atas PBFC, dengan 35 poin dari 24 pertandingan.

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23 Malam Ini

Laga tak kalah sengit ada dari Kualifikasi Piala AFF 2016. Empat tim, yakni Kamboja, Timor Leste, Laos, dan Brunei Darussalam bakal saling sikut memperebutkan satu tiket tersisa ke Piala AFF.

Di laga terakhir atau penentuan nanti, Kamboja akan menghadapi Timor Leste. Selain itu, ada Laos yang menghadapi Brunei. Kamboja saat ini memimpin klasemen dengan 6 poin dari 2 pertandingan, disusul Laos (3), Brunei (3), dan Timor Leste (0).

Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung dan Timnas Indonesia U-23 Hari Ini

Setelah itu, dini hari nanti, ada dua pertandingan di kompetisi Eropa. Hamburg menjamu Eintracht Frankfurt di Bundesliga. Sedangkan dari Ligue 1, ada AS Monaco yang menjamu Montpellier.

Berikut jadwal siaran langsung sepakbola sore hingga dini hari nanti:

Jumat, 21 Oktober 2016

Torabika Soccer Championship
16.00 WIB - Pusamania Borneo FC vs PSM Makassar - Indosiar

Kualifikasi Piala AFF 2016

18.25 WIB - Kamboja vs Timor Leste - Fox Sports 3
18.25 WIB - Laos vs Brunei Darussalam - Fox Sports

Sabtu, 22 Oktober 2016

Bundesliga
01.30 WIB - Hamburg vs Eintracht Frankfurt - Fox Sports Play

Ligue 1
01.45 WIB - AS Monaco vs Montpellier - beIn Sport 3

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya