Luka Modric Jadi Penguasa di El Clasico

Pergerakan Luka Modric di laga Barcelona Vs Real Madrid
Sumber :
  • Marca

VIVA.co.id – Real Madrid terhindar dari kekalahan saat bermain imbang 1-1 melawan Barcelona di Camp Nou, Sabtu 3 Desember 2016. Kedua kesebelasan harus puas berbagi angka di pekan ke-14 La Liga.

Prediksi LaLiga: Real Madrid vs Barcelona

Luis Suarez membawa Barcelona unggul ketika pertandingan memasuki menit ke-53. Dan Sergio Ramos menjadi pahlawan Los Blancos berkat golnya saat pertandingan sudah mencapai menit ke-90.

(Baca juga: Gol Telat Ramos Gagalkan Kemenangan Barca Atas Madrid)

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Namun, statistik menunjukkan hasil berbeda dalam pertandingan bertajuk El Clasico. Gelandang Madrid, Luka Modric catatan statistiknya menujukkan sebagai pemain paling berpengaruh.

Marca bahkan memberinya gelar sebagai 'Raja di Camp Nou' malam tadi. Pergerakannya tak hanya di tengah lapangan, namun sampai ke sisi kiri dan kanan lapangan.

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Catatan passing sukses pemain asal Kroasia tersebut mencapai 95,2 persen. Dari 41 kali melakukan passing, hanya dua kesempatan yang gagal mencapai target.

(Baca juga: Bek Madrid Acungkan Jari Tengah ke Fans Barcelona)

Dan yang tidak bisa dikesampingkan, tendangan bebasnya di penghujung pertandingan menjadi penentu Ramos bisa menanduk bola yang sukses membobol gawang Barcelona. Dengan begitu, Modric mencatatkan satu assist.

Jadi andalan di lini tengah skuat besutan Zinedine Zidane, pemain berusia 31 tahun itu sukses meredam agresivitas Barcelona. Kreativitasnya dalam menyetorkan umpan juga beberapa kali berakhir menjadi peluang bagi Madrid.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya