Barcelona Rangkul 22 Juta Anak Bersama Milo

Direktur Pelaksana Barcelona untuk Asia Pasifik Xavier Asensi
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Nestle Milo dan Barcelona resmi bekerja sama selama empat tahun ke depan. Mereka akan mengampanyekan pentingnya aktivitas fisik bagi generasi muda di Asia, Oseania, Afrika, dan Amerika Latin.

Malam Bersejarah di Liga Champions, Pemuda 19 Tahun Kalahkan Messi

Disebutkan dalam siaran pers, Jumat 20 Januari 2017, saat ini sekitar 22 juta anak sudah mengikuti program Nestle Milo setiap tahun. Di Indonesia, sebanyak 36.000 siswa dari 17 provinsi sudah terlibat.

Kerja sama dengan Barcelona, disebut mempertegas komitmen Nestle Milo, dalam menyosialisasikan gaya hidup aktif melalui sepakbola. Juga dalam pencarian bibit pesepakbola berbakat.

Pelari Kenya Juara MILO Jakarta International 10K 2019

Milo Football Championship (MFC) diklaim menjadi satu-satunya kompetisi sepakbola U-12 di Indonesia. Selain kesempatan mengikuti pelatihan sepakbola di Barcelona, MFC juga akan mulai mengajarkan teknik Tiki-Taka dalam latihan.

Executive Vice President Nestle, Patrice Bula, mengatakan, sebagai produsen makanan terbesar di dunia, mereka berkomitmen membuat perbedaan dalam kehidupan anak-anak di seluruh dunia.

16.000 Peserta Ramaikan MILO Jakarta International 10K 2019

Direktur Pelaksana Barcelona untuk Asia Pasifik, Xavier Asensi, mengatakan, kerja sama ini merupakan kunci dari kemitraan dengan Nestle Milo. “Nilai-nilai yang kami pegang melengkapi apa yang dimiliki Nestle Milo," ucap Asensi.

Dia berharap, selama empat tahun ke depan, dapat mendidik anak-anak mengenai manfaat gaya hidup sehat. "Kami percaya melalui olahraga, anak-anak akan mendapat bekal dan nilai-nilai penting, awal yang baik untuk menghadapi kehidupan dewasa," katanya. (one)

Kurniawan & Ponaryo Meriahkan Pembukaan MILO Football Championship 2019.

Eks Kapten Timnas Dukung Pengembangan Olahraga Usia Dini Saat Pandemi

Ponaryo Astaman memberikan perhatian terhadap kendala yang dihadapi oleh anak-anak untuk berolahraga di masa pandemi.

img_title
VIVA.co.id
24 Januari 2022