Perseru Wajib Waspada, MU Sedang Haus Gol

Pemain anyar Madura United, Luiz Carlos Junior dan Greg Nwokolo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Saiful Bahri/kye/17

VIVA.co.id – Madura United begitu bernafsu ingin merebut kemenangan saat menghadapi Perseru Serui dalam laga kedua Piala Presiden 2017, Selasa, 14 Februari 2017. Mereka ingin memecah rasa penasaran mencetak gol.

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

MU tampil begitu dominan saat menjamu Semen Padang dalam laga pertama Piala Presiden lalu di Stadion Ratu Pamelingan. Tapi, tuan rumah malah menelan kekalahan 0-1.

Pelatih MU, Mario Gomes de Olivera, pun sudah geregetan ingin melihat anak asuhnya mencetak gol, setelah dapat banyak peluang di laga lawan Semen Padang kemarin.

"Kita harus menang. Kita harus mencari gol dalam 90 menit," ujar Gomes jelang hadapi Perseru.

PSS Sleman Lupakan Tren Negatif demi Jauhi Zona Degradasi

Meski yakin bisa meraih kemenangan, namun Gomes memperingatkan para pilarnya di lini belakang. Kekalahan di tangan Semen Padang lalu disinyalir karena lengahnya sektor pertahanan.

"Saya minta waspada lini belakang, sebab saat melawan Semen Padang kami menyerang terus tapi kemudian lengah. Jangan sampai terulang lagi," tambah Gomes. 

Cara PSS Sleman Benahi Tim Jelang Lawan Madura United

Madura United kini berada di dasar klasemen Grup 5 Piala Presiden dengan poin 0. Jika di laga kedua Madura United kembali kalah, maka peluang untuk lolos ke babak 8 besar semakin berat. 

Untuk merebut tiket ke 8 besar, MU harus meraih kemenangan dalam dua laga terakhir fase grup. Menilik performa anak asuhnya, Gomes yakin hasil positif bisa dituai "Laskar Sape Kerrab".

"Pemain harus mengeluarkan permainan terbaiknya. Tapi, saya yakin grafik penampilan pemain akan semakin naik. Pemain baru siap membantu Madura United menjadi besar," jelas Gomes. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya