Hari Sial Bagi Dortmund dan Aubameyang

Borussia Dortmund kalah di leg 1 babak 16 besar Liga Champions.
Sumber :
  • Reuters/Rafael Marchante

VIVA.co.id – Selasa 14 Februari 2017 atau Rabu dini hari WIB, menjadi hari yang sial bagi Borussia Dortmund. Bagaimana tidak, mendominasi jalannya permainan, Dortmund justru harus kalah saat bertandang ke markas Benfica, Estadio da Luz, dalam leg 1 babak 16 besar Liga Champions.

Man Utd Dapat Rejeki Nomplok Usai Dortmund Picu Klausul Jadon Sancho, Cuan Besar Menanti

Banyak peluang emas yang diciptakan Dortmund di duel tersebut. Tapi, tak ada yang mampu berbuah gol.

Penyelesaian akhir buruk Dortmund dihukum Benfica pada menit 48. Tandukan Kostas Mitroglou menjadi satu-satunya gol di pertandingan ini, dan Dortmund harus menelan pil pahit.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

"Saya tak berpikir kami bermain bagus, tapi luar biasa. Kami gagal menyadari, mereka menerapkan strategi bertahan yang agresif setelah istirahat, di mana kami kehilangan bola dua kali. Mereka menyerang kami dengan cara berbeda. Kami tak siap menghadapinya," kata pelatih Dortmund, Thomas Tuchel, seperti dikutip situs resmi UEFA.

"Cuma di sepakbola bisa terjadi, bermain baik tapi kalah. Kami beruntung karena ada leg kedua," lanjutnya.

Senangnya Kylian Mbappe Bawa PSG ke Semifinal Liga Champions

Bukan cuma Dortmund, Aubameyang juga merasakan kesialan di pertandingan dini hari tadi. Ada tiga peluang emas yang seharusnya bisa dimanfaatkan Aubameyang.

Salah satunya berasal dari eksekusi penalti di menit 58. Nyatanya, Aubameyang tak mampu mencetak satu gol pun di tiga kesempatan tersebut.

Bagi Tuchel, apa yang dialami Aubameyang tak lepas dari kondisi fisiknya. Aubameyang, disebut Tuchel, masih belum terlalu fit.

"Bahasa tubuhnya memang tak menunjukkan kebugarannya berada dalam level tertinggi. Bahkan, setelah penalti itu terjadi," ujar Tuchel. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya