Kebijakan Enrique Bikin Pemain Barcelona Resah

Pemain Barcelona, Lionel Messi
Sumber :
  • REUTERS/Vincent West

VIVA.co.id – Barcelona mulai diterpa berbagai isu tak sedap terkait kondisi internal tim. Hal itu menyusul kekalahan telak Barca 0-4 dari Paris Saint-Germain di leg 1 babak 16 besar Liga Champions, Kamis 16 Februari 2017 dini hari WIB.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Bermain di kandang PSG, Parc des Princes, skuat asuhan Luis Enrique ini dibuat tak berkutik. Mereka bahkan kesulitan membuat peluang-peluang berbahaya ke gawang lawan.

(Baca juga: Laga PSG Vs Barcelona Pecahkan Rekor Penonton TV)

Gila, Ini Format Baru Liga Champions!

Dilansir Sport, para pemain Barcelona ternyata juga mengeluhkan kondisi tersebut. Mereka mengaku ketidakberdayaan ketika itu tidak terlepas dari kebijakan Enrique dalam menerapkan strategi.

Bahkan, ada ucapan salah satu pemain yang mulai merasa tidak nyaman lagi bermain sepakbola. Padahal, sebelum mengalami kekalahan telak tersebut, Barcelona menggasak Depotivo Alaves dengan skor 6-0.

Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal

Pada leg 2 nanti, Barcelona ganti menjamu PSG di Estadio Camp Nou. Mereka akan mendapat dukungan penuh dari suporter, namun tetap saja syarat untuk lolos ke babak selanjutnya sangat berat.

(Baca juga: Mascherano: Hubungan Messi dan Barcelona Seperti Pernikahan)

Lionel Messi dan kawan-kawan setidaknya harus menang dengan selisih lima gol. Sebuah syarat yang sangat sulit, mengingat PSG saat ini dihuni pemain-pemain dengan kualitas mumpuni. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya