2 Gol Pemain Pengganti, Juventus Tekuk 10 Pemain Porto

Pemain Juventus, Marko Pjaca (kiri)
Sumber :
  • Reuters / Rafael Marchante

VIVA.co.id – Juventus membuka peluang melaju ke babak perempat final Liga Champions. Bianconeri mendapat modal berharga, usai memetik kemenangan 2-0 atas tuan rumah Porto di leg 1 babak 16 besar, Rabu 22 Februari 2017 (Kamis dini hari WIB).

Maarten Paes Gagalkan Penalti Eks Juventus, FC Dallas Tetap Kalah

Dalam laga yang berlangsung di Estadio Do Dragao ini, Porto harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 27. Bek Porto, Alex Telles menerima dua kartu kuning hanya dalam selang waktu dua menit.

Telles menerima kartu kuning di menit 25, usai melanggar Juan Cuadrado. Konyolnya, dua menit kemudian bek asal Brasil ini kembali mengoleksi kartu kuning, sehingga harus diusir wasit.

Allegri Angkat Bicara soal Dusan Vlahovic yang Kesal karena Diganti

Unggul dalam jumlah pemain, nyatanya tak membuat Juve dengan mudah memenangkan pertandingan. Barisan pertahan Porto tampil solid. Di samping itu, kiper Porto, Iker Casillas juga membuat para pemain Juve frustrasi.

Pergantian pemain yang dilakukan pelatih Juve, Massimiliano Allegri berbuah manis. Dua pemain pengganti, Marko Pjaca dan Dani Alves tampil sebagai pahlawan kemenangan Juve.

Puasnya AC Milan Bawa Pulang Poin dari Markas Juventus

Juve memecah kebuntuan di menit 72. Tendangan keras Marko Pjaca bersarang telak di gawang Porto yang dikawal Iker Casillas.

Tim tamu menggandakan keunggulan di menit 74, lagi-lagi lewat aksi pemain pengganti. Dani Alves yang baru 60 detik berada di lapangan, berhasil memanfaatkan umpan silang dari Alex Sandro.

Skor 2-0 untuk kemenangan Juve bertahan hingga laga usai. Ini menjadi modal berharga sebelum menjamu Porto di Juventus Stadium, 14 Maret 2017.

Susunan Pemain

Porto: Iker Casillas, Maximiliano Pereira, Ivan Marcano, Alex Telles, Felipe, Hector Herrera, Danilo Pereira, Ruben Neves (Jesus Corona 61'), Yacine Brahimi (Diogo Jota 73'), Tiquinho, Andre Silva (Miguel Layun 30')

Juventus: Gianluigi Buffon, Andrea Barzagli, Stephan Lichtsteiner (Dani Alves 73'), Giorgio Chiellini, Alex Sandro, Sami Khedira, Miralem Pjanic, Juan Cuadrado (Marko Pjaca 67'), Paulo Dybala (Claudio Marchisio 86'), Mario Mandzukic, Gonzalo Higuain
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya