Taring Persija yang Mulai Tajam

Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanusa.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Persija Jakarta tampil menjanjikan di pertandingan pertama mereka dalam perhelatan Liga 1. Melawan Persiba Balikpapan di Stadion Gajayana, Malang, Minggu 16 April 2017, Persija mampu menang dengan skor 2-0.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Dalam duel tersebut, permainan Persija mulai menunjukkan perbaikan ketimbang yang ditampilkan di Indonesia Soccer Championship. Perubahan permainan terlihat jelas di lini depan.

Pada ISC lalu, sektor depan Persija terlihat tumpul. Kinerja Bambang Pamungkas dan Rachmat Affandi begitu mengecewakan.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Tapi, masalah tersebut mulai teratasi. Kehadiran Luis Carlos Junior mulai membawa warna baru di sektor depan Persija. Hal tersebut diakui oleh pelatih Persija, Stefano Cugurra 'Teco' Rodrigues.

"Luis selalu bekerja keras dalam latihan. Kami terus beri semangat, hingga akhirnya dia bisa membuktikan. Kami berikan motivasi, akhirnya Luis bisa cetak gol buat Persija. Semoga dia terus termotivasi lawan Barito nanti," kata Teco.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

Hadirnya gelandang serba bisa, Rohit Chand, juga menjadi alasan lainnya. Rohit mampu menghidupkan permainan Persija, hingga akhirnya menciptakan assist.

"Rohit tampil bagus, dan membantu lini depan cetak gol. Meski belum banyak berlatih, karena ada urusan administrasi, tapi dia bisa main pentuh. Rohit juga tampil dengan kombinasi bagus," ujar Teco.

Kondisi ini pun disyukuri oleh kiper Persija, Andritany Ardhiyasa. Kemenangan dan mulai tajamnya lini depan, diharapkan Andritany jadi modal berharga Persija jelang duel melawan Barito Putera.

"Saya bersyukur mampu meraih kemenangan dan tiga poin. Ini awal yang bagus untuk ke depan melawan Barito, semoga ini jadi tren positif kami," terang Andritany.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya