LIVE MATCH: Persipura Ungguli Bali United di Babak I

Bali United vs Persipura Jayapura
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Bali United menjamu Persipura Jayapura, Minggu sore, di pekan kedua Liga 1. Tampil di kandang sendiri, tim berjuluk Serdadu Tridatu justru tertinggal 1-2 dari Tim Mutiara Hitam.

Liga 1 Ditunda demi Klub dan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Bali United Menyayangkan

Perspura sama sekali tak terlihat canggung untuk menyerang, meski bermain di kandang lawan. Saat laga baru berjalan 4 menit, Tim Mutiara Hitam langsung bisa mengubah kedudukan.

Marinus Wanewar mencetak gol cepat. Setelah menerima umpan terobosan di sisi kiri, dia menggiring sendiri ke kotak penalti Bali United dan mengakhirinya dengan sepakan kaki kiri, bola tendangannya tak mampu dijangkau Made Wardana.

Hasil Liga 1: Dengan 10 Pemain Bali United Kalahkan Persija

Tuan rumah coba menyamakan skor, 4 menit berselang. Sylvano berada di kotak penalti untuk melakukan tembakan. Namun kawalan dua bek Persipura membuatnya sulit bergerak dan dia gagal melepaskan tendangan.

Peluang emas didapat Persipura. Kemelut di depan gawang Bali United membuat gawang tanpa penjaga. Sebuah teknik chip dilakukan pemain Persipura, sayang bola mengenai tiang gawang. Menit 21, skor masih 0-0.

Bekuk PSIS Semarang, Bali United Tembus Posisi Tembus 3 Liga 1

Saat pertandingan memasuki menit 33, Stadion Dipta Gianyar bergemuruh menyambut gol yang dicetak Sylvano. Umpan crossing Yaber Roni, sukses dijangkau Syvano yang berdiri bebas dengan sebuah sontekan.

Persipura kembali unggul di menit 42. Sebuah umpan crossing Persipura dari sisi kanan, coba dihalau oleh Abdul Rahman. Saya bola justru bergulir ke gawang sendiri tanpa mampu dibendung Made Wardana. Skor 2-1 untuk keunggulan Persipura bertahan hingga jeda.

Susunan Pemain:
Bali United:
I Made Wardana, Abdul Rahman, Ahn Byung Keon, Hasim Kipuw, I Made Andhika Pradana, I Gede Sukadana, Irfan Bachdim, Marcos Flores, Samsul Muhidin Pelu, Sylviano Comvalius, Yabes Roni

Persipura Jayapura: Yoo Jae Hoon, Dominggus Fakdawer, Ruben Sanadi, Yohanis Tjoe, Yustinus Pae, Ian Louis Kabes, Nelson Alom, Prisca Elisa Womsiwor, Yan Pietr Kornelis, Boaz Solossa, Marinus Wanewar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya