Krisis Bek, MU Menyerah Buru Tiket Liga Champions?

Manajer Manchester United, Jose Mourinho
Sumber :
  • Reuters / Jason Cairnduff

VIVA.co.id – Nasib sial menghantui Manchester United jelang akhir musim 2016/2017. The Red Devils dipusingkan dengan krisis pemain yang makin parah. 

Pemain Chelsea Rebutan Penalti, Mauricio Pochettino: Ini Seperti Anak Kecil Memalukan

Uniknya, krisis tersebut menggerogoti pemain lini belakang. Sebelumnya, MU sudah kehilangan empat bek, yaitu Marcos Rojo, Chris Smalling, Timothy Fosu-Mesah dan Phil Jones. Kondisi makin diperparah dengan bertambahnya dua korban ketika MU menghadapi Swansea, Minggu 30 April 2017. 

Mereka adalah Luke Shaw dan Eric Bailly yang ditarik ke luar di tengah laga. Shaw keluar di menit ke-9 dan digantikan oleh Antonio Valencia. Sementara Bailly digantikan oleh Matteo Darmian di menit ke-60. 

Hasil Lengkap: Bayer Leverkusen Juara Bundesliga, Liverpool dan Arsenal Tumbang

"Saya pikir Luke Shaw mendapat cedera serius. Dia meninggalkan lapangan di menit kesembilan," kata Mourinho, seperti dilansir BBC. 

Kondisi ini sedikit banyak akan mempengaruhi performa mereka untuk meraih target tersisa jelang akhir musim. Ya, mereka masih mengejar target untuk menjuarai Liga Europa sebagai jalan pintas untuk meraih tiket Liga Champions musim depan sebab peluang MU untuk menempati posisi empat besar di Premier League terbilang sulit. 

Kapten Arsenal: Kejar 2 Gelar Juara Adalah Hal yang Indah

"Kami kelelahan, ada sembilan laga di bulan April. Itu tidak manusiawi, kami memiliki 22 pemain dan menyusut hingga 13 sampai 14 pemain saat ini," tutur dia. 

Winger Chelsea Cole Palmer

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

Bomber Manchester City, Erling Haaland mendapatkan pesaing serius dalam memburu gelar top skor Premier League 2024/25. Tak lain adalah winger Chelsea, Cole Palmer.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024