Kondisi Barito Menurun, Beban Jakcsen Berlipat

Suasana latihan Barito Putera
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bramono (30-4-17)

VIVA.co.id – Meski sejenak, jeda laga Liga 1 2017 selepas pekan ketujuh ternyata berdampak negatif bagi Barito Putera. Kebugaran skuat menurun, beban Jacksen F Tiago berlipat. Ia harus memulihkan stamina pemain di tengah tantangan main malam.

Rahmad Darmawan Bersyukur Barito Putera Imbangi Persib Bandung

Tren Barito Putera serupa Semen Padang FC. Sama-sama bagus di tiga laga awal, mereka drop di tiga laga berikutnya. Barito Putera kehilangan sembilan poin akibat kalah 0-1 dari Arema FC, 0-1 dari PS TNI, dan 2-3 dari Sriwijaya FC.

Mereka baru gahar lagi pada laga ketujuh. Menang 2-0 saat menjamu Persegres Gresik United, koleksi Barito Putera bertambah jadi 10 poin.

Persib Bandung Ajukan Protes Resmi Terhadap Wasit Erfan Efendi

Di tiga laga  awal, Laskar Antasari dua kali menang dan sekali imbang. Dengan surplus dua gol, jumlah itu menempatkan Rizky Pora dkk di urutan 10 klasemen Liga 1 2017.

Jacksen tak puas. Ia ingin berbenah total agar skuatnya tampil kencang mulai laga kedelapan dan tembus jalur juara. Sayang, ia justru dipusingkan dengan dropnya kondisi fisik para pemain Barito Putera.

Wasit Salah Kasih Kartu Merah, Begini Komentar Pelatih Persib Bandung

Liburan menikmati jeda laga setelah pekan ketujuh jadi bumerang. “Libur hanya beberapa hari, tapi dampaknya luar biasa. Kebugaran rata-rata pemain kami menurun cukup drastis. Peliknya, situasi ini datang saat kami juga harus menyesuaikan diri dengan pergeseran jadwal laga ke malam hari selama puasa Ramadan,” ungkap Jacksen.

Program pemulihan stamina bukan perkara mudah saat ini buat Jacksen. Ia tak mungkin pukul rata menggeber pasukannya dengan latihan ekstra keras. Sebab, mulai Sabtu, 27 Mei 2017, sebagian pemainnya menjakankan ibadah puasa Ramadan. Ada sahur, ada tarawih.

Seperti berlaku di klub lain, Jacksen pun meniadakan sesi latihan pagi. Latihan terpusat pada sore dengan waktu dan porsi disesuaikan. Jacksen tak punya pilihan. Ia harus cerdik mensiasati situasi agar Rizky Pora dan pemain lain tak oleng saat dijamu Persipura Jayapura, Selasa, 30 Mei 2017 malam.

Barito Putera

Nama resmi: Barito Putera

Julukan: Laskar Antasari

Berdiri: 1988

Homeground: Stadion 17 Mei, Banjarmasin

Suporter: Bartman

Pelatih kepala: Jacksen F Tiago

Kapten tim: Rizky Pora

Kompetisi: Liga 1 2017

Posisi: 10

Menang: 3

Imbang: 1

Tumbang: 3

Poin: 10

Gol memasukkan: 9

Gol kemasukan: 7

Rapor Barito Putera Hingga Laga ke-7 Liga 1 2017

15-04-2017: Barito Putera 2-1 Mitra Kukar

22-04-2017: Persija Jakarta 1-1 Barito Putera

30-04-2017: Barito Putera 2-0 Perseru Serui

05-05-2017: Arema FC 1-0 Barito Putera

09-05-2017: Barito Putera 0-1 PS TNI

13-05-2017: Sriwijaya FC 3-2 Barito Putera

19-05-2017: Barito Putera 2-0 Persegres Gresik United

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya