Prediksi Skor Pertandingan Liga 1, Rabu 7 Juni 2017

Para pemain Madura United merayakan gol
Sumber :
  • Liga-Indonesia.id

VIVA.co.id – Laga seru bakal tersaji dalam pekan ke-10 Liga 1 antara Madura United vs Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu 7 Juni 2017. Pengamat sepakbola nasional, Tommy Welly memberikan prediksi skor.

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

Akan tetapi, untuk pertandingan ini, pria yang akrab disapa Bung Towel memberikan dua prediksi sekaligus. Berikut ulasannya;

Persipura Jayapura bukan lawan biasa bagi Madura United. Laga kontra Persipura selalu sulit dan berat. Apalagi, Boaz Solossa cs datang ke Bangkalan dalam kondisi terluka akibat kekalahan telak 1-5 dari PSM Makassar. Mereka butuh obat sekaligus pelampiasan.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

(Baca juga: Ancaman Menanti Persipura di Markas MU)

Kekalahan memalukan Persipura di Makassar ibarat membangunkan macan tidur. PSM yang melukai, Madura United yang menghadapi risiko amukan Persipura. Mereka ke Bangkalan buat menang. Mereka bakal tampil total, termasuk merapatkan pertahanan buat meredam Peter Odemwingie.

Persib Bandung Bertekad Sapu Bersih 2 Laga Sisa

Laskar Sappe Kerab harus tenang menghadapi barisan depan Persipura yang mengandalkan kekuatan dan kecepatan. Peluang melanjutkan rekor tak terkalahkan di laga kandang terbuka asal Dane Milovanovic, Slamet Nurcahyo, dan Odemwingie bermain cerdik.
 
Bagi Persipura, Madura United yang belum kalah dalam tujuh laga terakhir jelas mengancam. Lebih-lebih Odemwingie cs tampil di kandang. Jika babak pertama skor imbang tanpa gol, minimal Madura United bakal amankan satu poin.

Prediksi Skor: Madura United 1-1 atau 1-2 Persipura Jayapura

Selanjutnya... Sriwijaya FC vs Mitra Kukar

Sriwijaya FC vs Mitra Kukar

Sriwijaya FC panik. Mereka tak pernah menang di tiga laga terakhir. Sejak kalah 0-1 di markas PSM Makassar, Beto Goncalves cs dilanda kebuntuan hingga akhirnya menyerah 1-2 di hadapan Persela Lamongan. Itu sebabnya, mereka bakal gencar memburu tiga poin saat menjamu Mitra Kukar.

Tidak mudah menaklukkan Mitra Kukar. Osvaldo Lessa butuh skuat prima buat bertempur total. Ia berharap Teja Paku Alam dan Yanto Basna mampu menutupi celah di lini belakang. Juga berharap Yoo-Hyun Koo, Hilton Moreira, dan Beto tampil garang di barisan depan.

Sejauh ini, Mitra Kukar ibarat batu cadas bagi Sriwijaya FC. Apalagi, skuat besutan Jafri Sastra begitu stabil. Di delapan laga terakhir, hanya Arema FC yang bisa menjegal mereka. Rapor tandang mereka pun lumayan. Sayangnya, kapten tim Bayu Pradana absen saat mereka dijamu Sriwijaya FC..

Prediksi Skor: Sriwijaya FC 1-1 Mitra Kukar

Selanjutnya... Pusamania Borneo FC vs Barito Putera

Pusamania Borneo FC vs Barito Putera

Setelah kalah 2-3 dari Persiba Balikpapan pada derby Kalimantan Timur, Pusamania Borneo FC pasti emoh jadi pecundang lagi saat memainkan laga derby Kalimantan kontra Barito Putera. Selama ini, Lerby Eliandri cs tak pernah menelan dua kekalahan beruntun. Mereka selalu mampu bangkit.

Rekor kandang Terens Puhiri dan kawan-kawan juga mentereng. Main di Stadion Segiri, Samarinda, mereka selalu menang. Bahkan, di Stadion Segiri, gawang mereka belum pernah kebobolan. Sebaliknya, rapor tandang Barito Putera kurang meyakinkan meski di tiga laga terakhir tak terkalahkan.

Derbi Kalimantan ini menjadi ujian bagi Jacksen F.Tiago. Ia dituntut memperbaiki rapor tandang Barito Putera. Jacksen harus membuat Thiago Cunha tampil lebih tajam dan barisan pertahanan lebih disiplin. Tanpa itu, mereka bisa terkapar di Stadion Segiri.

Prediksi skor: Pusamania Borneo FC 2-0 Barito Putera

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya