Persib Korbankan Satu Legiun Asingnya demi Striker

Carlton Cole ketika bermain untuk Persib Bandung.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus

VIVA.co.id – Persib Bandung akan melakukan perombakan dalam putaran kedua Liga 1. Perombakan bakal terjadi di sektor legiun asingnya.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Saat ini, ada empat pemain asing yang dimiliki Persib. Mereka adalah Shohei Matsunaga, Michael Essien, Carlton Cole, dan Vladimir Vujovic.

Satu di antara mereka dipastikan didepak. Itu disebabkan oleh kebutuhan Persib akan penyerang asing baru.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

"Striker menjadi prioritas, karena kalian tahu, kami punya dua striker. Tetapi, yang satu cedera dan Cole belum optimal. Praktis, kami harus cari striker," kata pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman.

Terkait calon striker baru, Djadjang mengaku sudah memilikinya. Ada dua juru gedor asing yang diincar Persib.

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Hanya saja, Djadjang enggan mengumbar nama keduanya ke publik. "Ada dua alternatif. Yang satu baru dan lainnya pernah main di Indonesia," terang Djanur (sapaan akrab Djadjang).

Dari pernyataan Djadjang, bisa jadi Persib akan memulangkan Ilija Spasojevic. Sebab, selama ini Spaso memang kerap diberitakan akan kembali ke Indonesia.

Namun, Persib tak sendiri dalam perburuan Spaso. Barito Putera juga mengincarnya, untuk mengisi pos yang ditinggalkan Thiago da Cunha. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya