Saat Spanduk Peras Keuangan Persija

Para pemain Persija Jakarta merayakan gol
Sumber :
  • Twitter/@Persija_Jkt

VIVA.co.id – Persija Jakarta harus menelan pil pahit. Mereka dijatuhi denda sebesar Rp30 juta oleh Komisi Disiplin, lantaran ulah The Jakmania yang membentangkan spanduk berbau SARA dan rasis di dalam stadion.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Saat Persija berhadapan dengan PS TNI, 8 Juni 2017, di Stadion Pakansari, terbentang beberapa spanduk yang dianggap berbau SARA (Suku, Ras, Agama, dan Antargolongan) dan rasis. Dalam salah satu spanduk itu tertulis jelas kalimat, 'Jangan Ganggu Ulama Kami Menyampaikan Kebenaran'.

Direktur Persija, Gede Widiade menyatakan, spanduk yang berbau rasis tersebut bukan dibentangkan oleh The Jakmania. Gede mengendus ada oknum-oknum tak bertanggung jawab yang membentangkan spanduk tersebut di dalam stadion.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

"Yang pasang, tentu bukan The Jakmania," kata Gede lewat pesan singkatnya kepada wartawan, Jumat 23 Juni 2017.

Gede melihat ada empat spanduk dengan kalimat yang mirip terbentang di Stadion Pakansari. Hal tersebut sangat disayangkannya.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

"Spanduk itu yang bikin Persija miskin. Kami tak akan banding, terima saja," ujar Gede.

Empat spanduk tersebut menjadi dasar dari Komdis PSSI menjatuhkan sanksi ke Persija. Sebab, mereka menilai ada pelanggaran terhadap pasal 59 Kode Disiplin PSSI.

Namun, menjadi pertanyaan adalah, mengapa Persija yang dikenakan denda, mengingat PS TNI merupakan tuan rumah. Umumnya, pelanggaran-pelanggaran seperti ini seharusnya menjadi tanggung jawab tuan rumah, karena merupakan bukti lalainya Panpel lokal.

Soal spanduk bernada SARA dan rasis, FIFA pun punya tindakan tegas dalam menghadapi hal tersebut. FIFA melarang keras hal-hal berbau SARA dan rasis masuk ke dalam stadion.

Masih segar dalam ingatan ketika Frederic Kanoute melakukan selebrasi dengan menampilkan kaus bertuliskan ‘Save Palestine’ pada 2014 lalu. Itu terjadi dalam leg 1 babak 16 besar Copa del Rey. Akibat tindakannya, Kanoute didenda oleh Federasi Sepakbola Spanyol, RFEF, sebesar €3.000. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya