Kiper AC Milan Beri Kepastian Masa Depannya

Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma
Sumber :
  • vbet.com

VIVA.co.id – Di bursa transfer musim panas, kiper muda AC Milan, Gianluigi Donnarumma, seolah mendapat lampu sorot yang membuat semua mata tertuju padanya. Bagaimana tidak, dia menjadi rebutan klub elite di usianya yang kini baru 18 tahun.

Kesalahan Gianluigi Donnarumma Adalah Mata Duitan

Masa depan sepakbola Italia dijamin cerah dengan adanya Donnarumma. Mereka tak perlu khawatir saat sang senior, Gianluigi Buffon pensiun dari pentas sepakbola.

Di usia yang belum genap 20 tahun, Gigio (sapaan Donnarumma) sudah dipercaya pihak klub untuk menjadi penjaga gawang utama. Bahkan dia sudah merasakan debut bersama timnas Italia senior.

2 Predator AC Milan di Mata Stefano Pioli

Namun, di tengah banyaknya pujian, ada situasi di mana Donnarumma merasakan banyak tekanan, terutama dari Milanisti (sebutan fans Milan). Itu karena keputusannya menolak untuk memperpanjang kontrak.

Gigio pun jadi "musuh bersama" Milansiti. Puncak kemarahan Milanisti diluapkan dengan cara melemparkan uang palsu ke lapangan, saat dia memberla timnas Italia U-21 di turnamen Piala Eropa. Uang palsu dianalogikan sebagai sindiran untuk Gigio yang lebih memilih hengkang ke klub lain dengan bayaran tinggi, ketimbang setia bersama Il Diavolo Rossi.

Dimusuhi PSG, Juventus Siap Tampung Donnarumma

Saat ditanya soal bagaimana masa depannya, Gigio memang belum mau berkomentar banyak. Namun dia memastikan akan berbicara di hadapan publik usai gelaran Piala Eropa U-21.

"Kami hanya memikirkan pertandingan berikutnya. Saya sangat tenang. Saya akan memutuskan masa depan saya setelah memperkuat timnas Italia," kata Gigio, kepada Marca.

Situasi yang dialami Donnarumma sangat dipahami sang pelatih, Luigi Di Biagio. Dia tak mau isu ini membuat Gigio kehilangan fokus bertanding. "Tolong jangan tanya dia soal masa depannya atau soal situasinya saat ini, karena dia tidak akan merespons," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya