Ronaldo Bawa Kabar Bahagia Usai Portugal Tersingkir

Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • REUTERS/Carl Recine

VIVA.co.id – Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo menegaskan dirinya telah menjadi ayah dua anak laki-laki selama membela Tim Nasional Portugal di ajang Piala Konfederasi 2017. Kabar ini pun dijelaskan CR7 dalam postingan di halaman resmi Facebook.

5 Klub Sepakbola Terpopuler di Dunia, Ada Real Madrid?

Meski gagal mengantarkan Selecao das Quinas ke tangga juara, namun berita kelahiran anaknya seolah jadi pelipur lara tersendiri bagi eks winger Manchester United itu.

Portugal tersingkir dari turnamen pemanasan jelang Piala Dunia 2018 itu saat kalah 0-3 dalam drama adu penalti melawan Chile, setelah bermain imbang 0-0 pada Kamis dini hari WIB 29 Juni 2017 di Rusia.

Mengintip Kiprah Gemilang Legenda dan Bintang Real Madrid

Ronaldo yang kecewa atas hasil tersebut, membenarkan kelahiran kedua anak laki-lakinya dan menegaskan ia akan absen dalam laga perebutan tempat ketiga pada hari Minggu mendatang.

"Saya sedang membela Tim Nasional Portugal, seperti biasa dengan segenap tubuh dan jiwa, meski kedua putra saya lahir," tulisnya di halaman resmi Facebook.

Cristiano Ronaldo Tak Terbendung di Liga Arab Saudi

"Sayangnya, kami belum bisa mencapai gelar juara yang kami inginkan, tapi saya yakin kami akan terus memberi sukacita kepada bangsa Portugal," tambahnya.

"Presiden Federasi Sepakbola Portugal dan Tim Nasional hari ini memiliki sikap yang telah menyentuh saya dan saya tidak akan lupa. Saya sangat senang akhirnya bisa bersama anak-anak saya untuk pertama kalinya," tutup ronaldo

Sebelumnya, Ronaldo telah memiliki anak bernama, Cristiano Ronaldo Junior yang kini telah memasuki usia ketujuh pada awal tahun ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya